Semarak Gernas BBI di Maluku Dimeriahkan Jalan Santai Hingga Lomba Permainan Tradisional

: Pj Gubernur Maluku, Sadali Ie, melepas peserta Lomba Jalan Santai usai Pencanangan Gernas BBI BBWI, Sabtu (24/8/2024)


Oleh MC PROV MALUKU, Jumat, 30 Agustus 2024 | 14:13 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 262


Ambon, InfoPublik - Dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan RI dan HUT Provinsi Maluku, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku menggelar serangkaian kegiatan yang berpusat di Lapangan Merdeka, Ambon.

Acara yang berlangsung pada 22-24 Agustus 2024 ini juga menjadi momen pencanangan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia.

Rangkaian kegiatan yang diadakan meliputi jalan santai, lomba gawang mini, lomba tuang dan makan papeda, lomba senam kreasi, hingga pembagian ratusan doorprize dengan hadiah utama berupa tiga unit sepeda motor.

Acara ini tidak hanya menekankan pentingnya produk dan destinasi wisata lokal, tetapi juga mempererat hubungan antar instansi di Maluku.

Penjabat Gubernur Maluku, Sadali, saat diwawancarai di sela-sela perlombaan pada Sabtu (24/8/2024), menyampaikan apresiasinya kepada panitia penyelenggara. Dia menekankan bahwa semua lomba dan doorprize dilaksanakan dengan adil dan transparan.

"Kegiatan ini diharapkan menjadi ajang persahabatan dan silaturahim antara sesama, baik instansi vertikal maupun TNI/Polri. Semoga acara seperti ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang," ujar Sadali.

Acara ini juga dihadiri oleh Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Maluku, Forkopimda Provinsi Maluku, pimpinan OPD, pejabat TNI Polri, serta ASN dan Non-ASN di lingkup Pemerintah Provinsi Maluku. (MC Prov Maluku)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Senin, 23 Desember 2024 | 07:12 WIB
Pertamina Synergy Run 2024: Energi Baru untuk Gaya Hidup Sehat
  • Oleh Untung Sutomo
  • Jumat, 20 Desember 2024 | 21:48 WIB
Kemenpar Luncurkan Program Quick Win dan Terobosan Pariwisata untuk 2025
  • Oleh MC KOTA BATAM
  • Senin, 9 Desember 2024 | 10:31 WIB
Sekda Batam: Guru adalah Pahlawan Tanpa Tanda Jasa di Era Modern
  • Oleh MC PROV MALUKU
  • Kamis, 21 November 2024 | 12:02 WIB
Pemprov Maluku Fasilitasi Perjalanan Umroh dan Wisata Rohani 68 Tokoh Agama
  • Oleh MC GEREJA PROTESTAN MALUKU
  • Kamis, 7 November 2024 | 12:58 WIB
Prof. John Ruhulessin Dilantik Kembali Sebagai Ketua PMI Maluku Periode 2024-2029
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Kamis, 7 November 2024 | 05:59 WIB
Kementerian PU Tingkatkan Penggunaan Produk Dalam Negeri untuk Infrastruktur