Dinansyah Wajibkan ASN Batola Netral

: Dinansyah Wajibkan ASN Batola Netral - Foto :Mc.Batola


Oleh MC KAB BARITO KUALA, Selasa, 20 Agustus 2024 | 05:20 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 185


Marabahan, InfoPublik - Semenjak dintujuk oleh Menteri Dalam Negeri pada 11 Agustus 2024 lalu, Pj. Bupati Barito Kuala Dinansyah membawa tugas khusus untuk menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan memfasilitasi persiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di kabupaten Barito Kuala.

Sebagai pembina apel pada Senin (19/8) pagi di halaman Pemkab, Dinansyah sampaikan kepada peserta apel yang diikuti oleh seluruh ASN lingkup Pemkab Batola perihal Undang-undang Nomor 20 tahun 2023 tentang ASN yang menyatakan bahwa salah satu asas penyelenggaraan kebijakan dan Manajemen ASN adalah netralitas.

Dalam rangka mewujudkan ASN yang netral, profesional memiliki integritas dan bebas dari intervensi politik pada Pilkada, Dinansyah mengingatkan setiap ASN untuk tidak memberikan dukungan kepada calon Kepala Daerah/Wakil dengan cara ikut kampanye.

Ia juga menyatakan ASN dilarang menjadi peserta kampanye dengan menggunakan atribut partai atau atribut PNS, mengarahkan PNS, menggunakan fasilitas negara, membuat keputusan atau tindakan yang menguntungkan salah satu pasangan calon pada sebelum, selama dan sesudah masa kampanye.

Dinansyah menegaskan agar seluruh ASN agar tetap menjaga kebersamaan dan jiwa Korps pegawai Republik Indoensia dalam menyikapi situasi politik yang ada dan tidak terpengaruh untuk melakukan tindakan yang mengarah pada keberpihakan atau indikasi tidak netral

“Saya minta kepada seluruh ASN tanpa terkecuali untuk menjaga kondusifitas daerah kita. Saya menghimbau sekaligus mengajak suluruh komponen masyarakat, mari kita kawal jalannya seluruh rangkaian tahapan dalam pelaksanaan Pilkada serentak 2024 dengan penuh kesadaran,"pesannya.

Setelah Apel berlangsung, seluruh Kepala Dinas, Badan dan Camat se-Barito Kuala menandatangani pakta integritas netralitas ASN yang juga disaksikan oleh perwakilan Bawaslu dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah di Teras Aula Selidah.(Mc.Batola/Wke/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BARITO KUALA
  • Minggu, 3 November 2024 | 02:42 WIB
Batola Rawan Bencana Alam, Dinansyah Harapkan RPB Disusun Sistematis
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Minggu, 3 November 2024 | 07:38 WIB
Tinjau SKD CPNS 2024, Pj Bupati Nagan Raya Tekankan Pentingnya Kompetensi Pejabat
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Minggu, 3 November 2024 | 07:32 WIB
HUT ke-6, Pengadilan Negeri Suka Makmue Didorong Tingkatkan Layanan Berkeadilan
  • Oleh MC KAB BARITO KUALA
  • Jumat, 1 November 2024 | 15:14 WIB
DKPP dan TP PKK Gelar Lomba Menu B2SA Tingkat Kabupaten Batola 2024
  • Oleh MC KAB BARITO KUALA
  • Jumat, 1 November 2024 | 09:06 WIB
DPPKBP3A Batola Dukung Ciptakan Generasi Baik dari Orang Tua Sadar Pola Asuh Anak
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Kamis, 31 Oktober 2024 | 18:15 WIB
Menaker Yassierli: ASN Kemnaker Wajib Tingkatkan Integritas untuk Pertahankan Opini WTP
  • Oleh MC KAB MUSI BANYUASIN
  • Rabu, 30 Oktober 2024 | 20:23 WIB
Jelang Pilkada Serentak 2024, ASN di Sumsel Diharapkan Jaga Netralitas dan Kondusifitas