:
Oleh MC PROV RIAU, Kamis, 15 Agustus 2024 | 21:39 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 104
Jakarta, InfoPublik - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah memulai groundbreaking atau peletakan batu pertama pembangunan Hotel Riau di Jakarta pada Kamis (15/8/2024).
Pembangunan hotel ini telah lama direncanakan, namun baru dapat direalisasikan setelah beberapa kali pergantian gubernur.
Hotel Riau dirancang sebagai hotel bintang tiga dengan 12 lantai. Kehadiran Hotel Riau ini diharapkan dapat menjadi tempat menginap dengan harga terjangkau bagi masyarakat Riau yang berkunjung ke Jakarta.
Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi, menyatakan bahwa pembangunan Hotel Riau di Jakarta diharapkan dapat membantu masyarakat, terutama mereka yang sedang berobat di Jakarta. Pemprov Riau terus berupaya menyediakan fasilitas yang memudahkan masyarakat.
“Kami berharap, nantinya lahan-lahan yang belum termanfaatkan bisa dioptimalkan seperti pembangunan Hotel Riau ini,” ujar Rahman Hadi.
Program ini merupakan inovasi yang dilakukan oleh Pemprov Riau untuk meningkatkan optimalisasi pengelolaan aset milik daerah, khususnya pemanfaatan barang milik daerah yang memiliki potensi besar bagi pendapatan daerah jika dikelola dengan baik.
"Semoga proses pembangunan Hotel Riau di Jakarta terlaksana dengan lancar dan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan, sehingga dapat segera dimanfaatkan oleh masyarakat Riau," tambahnya.
Sementara itu, Sekdaprov Riau, SF Hariyanto, mengungkapkan bahwa rencana pembangunan Hotel Riau sudah ada sejak tahun 2010. Hotel ini akan dibangun dengan sentuhan ornamen Melayu, dan nantinya juga akan dilengkapi dengan sebuah masjid di lantai 2.
“Hotel Riau di Jakarta ini akan dibangun dengan ornamen Melayu. Selain itu, hotel ini juga akan menyediakan masjid di lantai 2,” jelas SF Hariyanto.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa hotel ini akan menyediakan fasilitas bagi tokoh masyarakat Riau, Forkopimda, serta masyarakat Riau yang bepergian ke Jakarta, dengan penawaran diskon khusus.
“Keuntungan bagi daerah nanti akan datang dalam bentuk dividen. Semakin banyak tamu yang menginap, semakin besar dividen yang akan diterima,” tutupnya.
(Mediacenter Riau/ms)