Sakit saat Perjalanan Mudik Melipir ke Posko PMI Depok, Bisa Periksa Ini!

: Posko Mudik Lebaran PMI


Oleh MC KAB SLEMAN, Jumat, 5 April 2024 | 11:08 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 211


Sleman, InfoPublik – Palang Merah Indonesia (PMI) Depok Sleman mendirikan posko mudik lebaran 2024 di Pos Ambarukmo Plaza Caturtunggal Depok Sleman. Posko mudik lebaran PMI Depok Sleman itu memberikan layanan pertolongan pertama, tensi, dan layanan istirahat bagi para pemudik.

Ketua PMI Depok Sleman Sussi Listyaningsih menuturkan, dibukannya posko mudik lebaran oleh PMI Depok Sleman itu, pihaknya ingin memberikan pelayanan kepada masyarakat yang mau mudik ke kampung halamannya untuk merayakan Idulfitri 1445 H tahun ini.

“Bagi pemudik yang melintas wilayah Depok Sleman nantinya, silahkan mampir ke posko PMI Depok ini. Kita ingin mereka yang melintas ini, merasakan nyaman, aman, lancar dan terkesan,” ucap Sussi usai Apel Pembukaan Posko Mudik Lebaran 2024 PMI Depok Sleman di Pos Ambarukmo Plaza Caturtunggal Depok Sleman, Kamis (4/4/2024).

Sussi menuturkan, bahwa posko mudik dimulai hari ini, Kamis 4 April hingga Selasa 16 April 2024 mendatang. Adapun personel yang diterjukan antara lain pihak Kepolisian yang berjaga 24 jam, sedangkan personel PMI Depok dan Dinas Perhubungan Sleman akan berjaga mulai pukul 08.00 sampai 22.00 WIB.

“Kami berterima kasih atas kerjasama berbagai pihak, dari Rumah Sakit Universitas Ahmad Dahlan (RS UAD) juga mengirimkan bantuan Ambulance dan tenaga kesehatan yang siap siaga di posko,” ungkap alumnus UPN Veteran Yogyakarta itu.

Lebih lanjut, Sussi juga berharap bahwa mudik lebaran menjadi momentum spesial seperti sebuah ritual tahunan yang menjadi pelengkap momen Hari Raya Idulfitri di Indonesia. (Athiful/KIM Depok)