: Pembukaan Manasik Haji untuk Calon Jamaah Haji Kabupaten Pulang Pisau -Foto:Mc.Pulang Pisau
Oleh MC KAB PULANG PISAU, Jumat, 19 April 2024 | 19:36 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 193
Pulang Pisau,InfPpublik - Pj. Bupati Pulang Pisau Nunu Andriani membuka kegiatan Manasik Haji untuk Calon Jemaah Haji Kabupaten Pulang Pisau 1445 H / 2024 M di Masjid Agung Ar-Raudhah, Jum’at (19/4/2024).
Hadir mendampingi Kepala Kemenag Kabupaten Pulang Pisau H. Amruddin, Ketua Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Pulang H. Suriyadi, unsur Forkopimda, instansi Vertikal, Staf Ahli Bupati, Asisten Setda Kabupaten Pulang Pisau, Kepala Organisasi Perangkat Daerah lingkup Kabupaten Pulang Pisau serta peserta Manasik Haji dan tamu undangan.
Dalam laporannya Kepala Kemenag Kabupaten Pulang Pisau H. Amruddin menyampaikan bahwa Kabupaten Pulang Pisau mendapatkan kuota Haji sebanyak 50 orang dan lima orang cadangan dengan rincian 37 orang sudah pelunasan/siap berangkat, 12 orang tunda/mundur dan satu jemaah meninggal dunia,sedangkan untuk cadangan sebanyak lima orang dengan rincian dua orang siap berangkat dan tiga orang tunda/mundur.
Ia juga menyampaikan bahwa untuk 37 orang ditambah 2 orang cadangan dipastikan akan berangkat pada kloter pertama pada bulan Mei, sambil menunggu daftar resmi dari Pusat maupun Provinsi, Ujarnya.
Selanjutnya ia menambahkan untuk pemberkasan dokumen administrasi sudah mencapai 100% dan dipastikan bahwa untuk 37 orang 2 cadangan tersebut insyaallah akan diberangkatkan ke Tanah Suci Mekkah Tahun 1445 H / 2024 M pada bulan Mei mendatang.
Pj. Bupati Pulang Pisau Nunu Andriani juga dalam sambutannya menyampaikan Ibadah Haji merupakan rukun Islam Kelima yang wajib dilaksanakan oleh umat Islam yang memenuhi kriteria istitha’ah, antara lain mampu secara materi, fisik dan mental.
“Bagi bangsa indonesia, penyelenggaraan Ibadah Haji merupakan tugas Nasional karena disamping menyangkut kesejahteraan lahir batin jamaah Haji juga menyangkut nama baik dan martabat bangsa Indonesia khususnya Kabupaten Pulang Pisau di Mekkah Arab Saudi,” ungkapnya.
Nunu juga mengatakan bahwa pelaksanaannya bersifat masal dan berlangsung dalam jangka waktu yang terbatas, penyelenggaraan ibadah haji memerlukan manajemen yang baik agar tertib, aman dan lancar.
Selain itu, Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menaruh perhatian yang sangat serius khususnya bagi jamaah calon haji yang masuk daftar berangkat tahun ini untuk secepatnya memperoleh ilmu lewat Manasik Haji yang akan dilaksanakan pada hari ini.
Dengan diselenggarakannya Manasik Haji ia juga berharap dapat memberikan wawasan dan pengetahuan sikap serta perilaku dalam menunaikan Ibadah Haji, sehingga terlaksananya rukun Haji sesuai dengan aturan serta mendapat predikat Haji yang Mabrur.
Sebelum mengakhiri sambutannya dan membuka kegiatan Manasik Haji Nunu juga berpesan kepada para jamaah calon haji sebelum berangkat ke Mekkah dan Madinah hendaknya selalu menjaga serta memeriksa kesehatan, istirahat yang cukup, lakukan persiapan sedini mungkin sebelum hari keberangkat. (Diskominfostandi/Toni/Adm/Eyv)