Apresiasi Pelaksanaan Jambore Kader Posyandu

: Apresiasi Pelaksanaan Jambore Kader Posyandu -Foto:Mc.Malra


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Jumat, 26 Juli 2024 | 21:24 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 118


Palangka Raya, InfoPublik - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Norhaini, mengapresiasi Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya yang telah menggelar kegiatan Jambore Kader Posyandu.

Menurutnya, jambore tersebut merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Palangka Raya guna meningkatkan kapasitas dan motivasi kader posyandu agar dapat berinovasi dan memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

“Kegiatan ini tentunya merupakan upaya yang sangat positif untuk merefresh dan menjalin silaturahmi antarkader posyandu di Kota Palangka Raya,” katanya, Jumat (26/7/2024).

Di sisi lain lanjut Norhaini, melalui jambore kader posyandu tersebut dapat menjadi sarana untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan semangat kerja para kader posyandu.

"Saya berharap, melalui ajang ini kader posyandu dapat saling bertukar pengalaman dan best practice dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat di Palangka Raya," harapnya.

Selebihnya Norhaini mengatakan, pentingnya silaturahmi antarkader posyandu sebagai faktor yang mendukung keberhasilan program kesehatan di daerah. (MC. Kota Palangka Raya.1/ndk/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya