Wakil Aceh di Liga Futsal Nusantara Melaju ke 8 Besar

: Tim Merador Futsal Club berhasil melaju ke Babak Delapan Besar Liga Futsal Nusantara (LFN) 2024.


Oleh MC PROV ACEH, Jumat, 26 Juli 2024 | 12:06 WIB - Redaktur: Juli - 90


Banda Aceh, InfoPublik - Tim Merador Futsal Club berhasil melaju ke Babak Delapan Besar Liga Futsal Nusantara (LFN) 2024.

Kepastian tersebut diperoleh tim perwakilan Provinsi Aceh itu setelah di Babak 34 Besar LFN 2024 berhasil menjadi pemuncak klasemen akhir Zona Sumatera.

Tim asal Bener Meriah itu mengumpulkan 13 poin usai meraih empat kali kemenangan dan sekali seri serta tanpa pernah kalah. Adapun pertandingan yang di mulai tanggal 15-23 Juli 2024 itu berlangsung di GOR Sejiran Setosan, Bangka Barat, Bangka Belitung.

Manajer Merador FC, Kinama Arnos mengatakan, dengan hasil tersebut tim binaannya itu mengamankan satu tempat di Babak Delapan Besar yang kemungkinan akan digelar awal Agustus 2024 di Jogyakarta.

“Alhamdulillah, ini pencapaian yang luar biasa. Sebagai tim debutan dan baru pertama kali tampil, tapi bisa langsung ke babak delapan besar,” kata Arnos saat diwawancarai Infopublik.id, Kamis (25/7/2024).

Ia menjelaskan pada Babak 34 Besar, Tim Merador Fc bergabung di grup A bersama tim dari Pulau Sumatera lainnya.

Pada pertandingan pertama hanya mampu bermain imbang dengan skor 2-2 atas tim Bigreds dari Palembang, Sumsel dan pada laga kedua menang 4-2 atas Dakrom United Babel.

Sedangkan pada pertandingan ketiga kembali menang 4-3 atas Risnandar FC Riau dan juga menang di laga keempat dengan skor telak 5-1 atas Rafhely FC Padang. Adapun dipertandingan terakhir kembali meraih kemenangan atas tim Gemilang FC dari Jambi dengan skor 3-1.

“Semoga hasil positif ini kembali dapat kita raih di babk delapan besar. Tak lupa kami mengucapkan terimakasih banyak kepada para pemain untuk usahanya dan masyarakat Aceh atas doanya,” kata Kinama Arnos. (MC Aceh/ful)