Tingkatkan Keimanan WBP, Rutan Padang Panjang Kerja Sama dengan Kankemenag

: Tingkatkan Keimanan WBP, Rutan Kerja Sama dengan Kankemenag, Foto : Diskominfo Padang Panjang


Oleh MC KOTA PADANG PANJANG, Rabu, 20 Maret 2024 | 12:59 WIB - Redaktur: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan - 143


Padang Panjang, InfoPublik - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Padang Panjang dan Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) tandatangani kesepakatan kerja sama, Selasa (19/3/2024) di Aula Kankemenag.

Kepala Rutan, Auliya Zulfahmi, menyebutkan, kerja sama ini meliputi bimbingan penyuluhan agama, peningkatan keimanan dan ketakwaan bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP).

Selain penandatanganan MoU, Kepala Kankemenag, Alizar, juga menyerahkan piagam penghargaan atas dedikasi dan kontribusi Rutan Padang Panjang menyukseskan program Kemenag dalam pembinaan iman, takwa dan kesalehan umat di rutan.

“Ini menjadi sebuah kerja sama yang baik yang terjalin antara dua instansi. Terima kasih kepada Kemenag yang telah memberikan penghargaan, semoga hubungan baik ini akan terus terjaga,” ujarnya.

Ia menambahkan, dalam momentum Ramadan pihaknya juga terus berupaya untuk melaksanakan kegiatan guna meningkatkan iman dan takwa WBP.

"Adapun kegiatan yang kita lakukan bersama WBP pada Ramadan ini yaitu Salat Tarawih berjemaah serta Tadarus," tambahnya. (mcpadangpanjang/rifki)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Jumat, 1 November 2024 | 11:50 WIB
Dekranasda Padang Panjang Dukung UMKM Lokal untuk Tingkatkan Daya Saing dan Inovasi Produk
  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Kamis, 31 Oktober 2024 | 17:53 WIB
Menbud Fadli Zon Ajak Mahasiswa ISI Padang Panjang Bawa Karya Lokal ke Kancah Dunia
  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Kamis, 31 Oktober 2024 | 17:40 WIB
Asuransi Usaha Tani Padi Lindungi Petani Padang Panjang dari Gagal Panen
  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Senin, 21 Oktober 2024 | 18:06 WIB
Pj Sekda Padang Panjang Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai dan Kondusif
  • Oleh MC KOTA PADANG PANJANG
  • Senin, 30 September 2024 | 16:38 WIB
Peternakan Kambing Etawa Ari Farm Sukses Kembangkan Usaha di Padang Panjang, Intip Resepnya