TNI Ikut Antarkan Surat Keterangan Kematian

:


Oleh MC KOTA PADANG, Senin, 26 Februari 2024 | 05:53 WIB - Redaktur: Kusnadi - 90


Padang, InfoPublik - Anggota TNI di Padang ikut mengantarkan surat keterangan kematian kepada ahli waris yang meninggal dunia, Minggu (25/2/2024). Hal ini dilakukan dalam rangka melayani warga sekaligus memudahkan warga yang sedang ditimpa musibah.

Babinsa Kelurahan Ulak Karang Selatan, Serda Usman turut serta menyerahkan surat keterangan kematian kepada ahli waris yang meninggal akibat tenggelam beberapa waktu lalu. Surat diserahkan di rumah duka di jalan Bahari, RT03/RW03, Kelurahan Ulak karang Selatan, Kecamatan Padang Utara.

"Kami mendatangi langsung rumah duka sambil takziah sekaligus menyerahkan surat keterangan kematian kepada ahli waris," jelasnya.

Serda Usman mengatakan, Pemko Padang terus menerbitkan surat itu setiap ada warga yang meninggal dunia. Program itu dimulai sejak beberapa tahun yang lalu. Serda Usman mewanti-wanti kepada masyarakat supaya dokumen itu dijaga dengan baik agar tidak rusak atau hilang.

"Surat itu penting. Seperti jika ada anak almarhum yang ingin mendaftar Polisi/TNI, saat pemberkasan perlu akta kematian, kemudian saat melakukan pernikahan, dan sebagainya," jelasnya.(MC Padang / Maradjo)

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 8 September 2024 | 06:36 WIB
Pedayung Sumbar Melaju ke Semifinal Dayung PON XXI Aceh-Sumut, Siap Rebut Medali
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 7 September 2024 | 12:21 WIB
Peringatan 15 Tahun Gempa Kota Padang: Membangun Kesiapsiagaan Bersama
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 5 September 2024 | 22:02 WIB
Pemkot Padang Raih Penghargaan Bergengsi Anugerah Pandu Negeri 2024!
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 3 September 2024 | 21:30 WIB
Fokus Keselatamatan Warga, Pemkot Padang Perbaiki Jalur Evakuasi Tsunami
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 3 September 2024 | 15:28 WIB
Menuju Pasar SNI! Kota Padang Siap Hadirkan Fasilitas Publik Berkualitas