Bawaslu Temanggung Tingkatkan Pengawasan Kampanye Siber di Masa Tenang

: Bawaslu Temanggung Tingkatkan Pengawasan Kampanye Siber di Masa Tenang-Foto:Mc.Temanggung


Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Selasa, 13 Februari 2024 | 10:34 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 62


Temanggung, InfoPublik - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah meningkatkan patroli pengawasan kampanye siber selama masa tenang Pemilu 2024.

Anggota Bawaslu Temanggung, Kordiv Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat, Sumarsih mengatakan, tim yang berjumlah 16 orang ini bekerja 24 jam untuk mencegah aktivitas kampanye di media sosial, khususnya di media sosial facebook dan instagram.

"Dua platfrom tersebut facebook dan instagram ini banyak penggunanya, sehingga dijadikan media untuk berkampanye oleh tim kemenangan pilpres maupun calon legislatif," katanya.

Ia mengatakan, jika ditemukan kampanye dimasa tenang ini maka petugas akan langsung mengirimkan pesan ke akun yang bersangkutan agar segera menghapusnya. Jika imbauan dari petugas itu tidak direspon maka tim akan melaporkan ke Diskominfo Temanggung untuk kemudian dilakukan pemblokiran akun.

"Kalau saat ini, teman-teman pengawas siber yang melaksanakan, kalau yang dari Bawaslu kabupaten untuk kita mengirimkan imbauannya, untuk langsung menghapus akun-akun media sosialnya, itu pencegahan yang kita lakukan,"imbuhnya, saat ditemui Selasa (13/2/2024).

Selain pengawasan di media sosial, Bawaslu Temanggung juga telah membentuk tim untuk mengantisipasi aksi politik uang yang dilakukan oknum tim kemenangan. Tim tersebut melakukan patroli ke desa-desa agar celah melakukan aksi politik uang dapat dicegah.

"Bawaslu Temanggung mengimbau kepada masyarakat turut serta melakukan pengawasan, jika ditemukan pelanggaran Pemilu agar segera melapor,"tambahnya. (Mc.Temanggung/Fir;Ekp/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya