Kunker ke Kementerian PUPR, Pemkab Pulang Pisau Usul Peningkatan Jalan dan Jembatan

:


Oleh MC KAB PULANG PISAU, Selasa, 9 Januari 2024 | 09:27 WIB - Redaktur: Kusnadi - 78


Pulang Pisau, InfoPublik - Pj Bupati Pulang Pisau Hj Nunu Andriani berserta jajaran melaksanakan kunjungan kerja ke Kementerian PUPR RI, adapun maksud dan tujuan kunjungan tersebut di antaranya terkait dengan usulan peningkatan transportasi jalan dan jembatan di wilayah Kabupaten Pulang Pisau, Senin (8/01/2024)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau mengusulkan peningkatan jalan dan jembatan ke Kementerian PUPR yang direspons baik oleh Kementerian PUPR serta mendukung penuh beberapa usulan yang diajukan Pemkab setempat dalam rangka konektivitas antar daerah.

"Kita tentu sangat bersyukur saat melakukan kunjungan bersama Ibu Pj Bupati dan rombongan ke Kementerian PUPR, pihaknya mendukung penuh usulan Pemkab Pulang Pisau terkait peningkatan jalan dan jembatan di daerah kita," kata Kadis PUPR Pulang Pisau Usis I Sangkai.

Kadis melanjutkan usulan yang disampaikan ke Kementerian PUPR tersebut sehubungan dengan program pemerintah tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah melalui Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2023 tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah.

"Dikarenakan Kabupaten Pulang Pisau salah satu Kabupaten/Kota yang ditunjuk sebagai kabupaten pendukung program Kawasan Strategis Nasional Ketahanan Pangan Nasional (Food Estate), maka dengan ini kami menyampaikan usulan penanganan ruas jalan di Kabupaten Pulang Pisau ke pihak Kementerian PUPR," tambahnya.

Sementara itu, Pj Bupati Pulang Pisau Hj. Nunu Andriani berharap ke depannya infrastruktur jalan di Kabupaten Pulang Pisau sebagai Prasarana transportasi darat dan akses menuju ruas Jalan Provinsi serta Jalan Nasional dapat mendukung program food estate, juga sebagai penunjang pembangunan di wilayah Kabupaten Pulang Pisau.

Untuk diketahui, ruas jalan yang diusulkan ke pihak Kementerian PUPR sebagai berikut Maliku-Bantanan sepanjang 37,70 km, Desa Kantan Atas Kanan-Jalan Provinsi 6,50 km, Desa Mulya Sari-Jalan Provinsi 5,45 km dan Bahaur-Cemantan 49,50 km.

Selain itu, Desa Pantik C-Belanti Siam 4,58 km, Desa Belanti Siam-Gadabung Kanan 6,90 km, Desa Belanti Siam-Terusan Baru 10,10 km dan Desa Sidodadi Kanan-Jalan Provinsi 6,13 km, serta Desa Tahai Jaya-Palambahen 7,50 km.

Kemudian juga sebagai laporan kepada pihak Kementerian PUPR bahwa areal yang diusulkan Pemkab Pulang Pisau, berada pada Kawasan AOI (Area Of Interesf) Program Strategis Nasional Ketahanan Pangan (Food Estate).

Selanjutnya, terbukanya kawasan yang mendukung potensi ekonomi bagi masyarakat adalah Pelabuhan Ferry Penyeberangan antar Pulau Bahaur/Pulang Pisau-Paciran/Lamongan, Pintu Gerbang Kalimantan Tengah wilayah tengah, Pelabuhan laut Kalimantan Tengah.

Dan juga Lumbung Padi Kabupaten Pulang Pisau, Perikanan Laut dan Perikanan Darat, Kawasan Wisata Pantai Cemantan, dan Perkebunan Kelapa Rakyat. (Diskominfostandi/R.A.P)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Selasa, 26 November 2024 | 06:11 WIB
Pj Bupati Pulang Pisau Lantik Anggota BPD PAW
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Senin, 25 November 2024 | 03:32 WIB
KPU Pulang Pisau Mulai Distribusikan Logistik untuk Pilgub dan Pilbup 2024
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Senin, 25 November 2024 | 03:29 WIB
Pemkab Pulang Pisau Gelar Bimtek dan Uji Kompetensi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Senin, 18 November 2024 | 03:25 WIB
Pj Bupati Pulang Pisau Hadiri Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara Pilkada
  • Oleh MC KAB PULANG PISAU
  • Senin, 18 November 2024 | 03:25 WIB
Permata Kuning: Langkah Strategis Pulang Pisau Kurangi Resiko Stunting