Tekankan Kedisiplinan, Kadis Kominfo Absen Langsung Pegawai saat Apel Pagi

:


Oleh MC KOTA BENGKULU, Kamis, 4 Januari 2024 | 21:57 WIB - Redaktur: Kusnadi - 58


Bengkulu, InfoPublik – Kadis Kominfo Kota Bengkulu Gita Gama mengabsen langsung kehadiran seluruh pegawai ASN dan PTT di Dinas Kominfo Kota Bengkulu pada saat memimpin apel pagi, Kamis (4/1/24).

Gita menyebut satu persatu nama pegawai berdasarkan bidang. Yang izin, cuti atau tanpa keterangan (TK) langsung ditulis di buku absen yang ia pegang.

Dalam arahannya, Gita menekankan kepada seluruh pegawai agar apel pagi tepat waktu. Mengawali kerja di awal tahun, kata Gita harus diawali dengan membiasakan tertib dan disiplin.

“Saya bukannya melarang atau tidak memperbolehlan kawan-kawan izin atau berhalangan apel pagi, tapi tolong kalau izin dikonfirmasikan secara berjenjang agar bisa terkonfirmasi. Saya berharap kita semua bisa mengikuti apel pagi karena ini menjadi potret awal kinerja kita di tahun baru ini. Mari kita mulai biasakan tertib dan disiplin. Besok, saya berharap semuanya apel, terutama PTT nya lengkap,” ujar Gita.

Selama ini, lanjut Gita alasan klasik yang sering disampaikan oleh pegawai baik PNS maupun PTT adalah ngasih makan anak dan mengantar anak ke sekolah. Itu menurut Gita bukan alasan yang bisa diterima.

“Kalau alasannya selalu ngasih makan anak, ngantar anak sekolah, semua juga punya anak dan kenapa tetap bisa hadir apel pagi tepat waktu. Jadi tolong, kepada sekretais, kabid dan subkor tolong dimonitoring tim dan pasukannya masing-masing,” tegas Gita.(Release/Media Center Dinas Kominfo Kota Bengkulu)