Harapan Bupati Tolitoli pada PHI Ke-95, Perempuan Memiliki Peran Penting bagi Pembangunan Daerah

:


Oleh MC KAB TOLITOLI, Jumat, 22 Desember 2023 | 20:16 WIB - Redaktur: Kusnadi - 85


Tolitoli, InfoPublik - Perayaan Hari Ibu dapat dimaknai sebagai moment penting bagi  penghargaan dan penghormatan terhadap seluruh perempuan atas peran, dedikasi serta kontribusinya bagi keluarga, masyarakat, Bangsa dan Negara. Untuk itu, dalam rangka Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-95 Tahun 2023, Pemkab Tolitoli menggelar perayaan peringatan Hari Ibu  di Gedung Labongboki Kelurahan Baru pada Jum'at (22/12/2023), dengan mengusung tema "Perempuan Berdaya Indonesia Maju".

Sebelum puncak perayaan Hari Ibu, banyak kegiatan dan lomba yang dilaksanakan oleh Panitia Pelaksana antara lain, Bazaar UMKM, Lomba Busana Cilik, serta Berziarah ke Taman Makam  Pahlawan (TMP) di Desa Ginunggung Kecamatan Galang dan rangkain lomba lainnya.

Kegiatan yang diprakarsai oleh Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kab. Tolitoli tersebut diawali dengan Lomba Busana Anak perwakilan Organisasi Wanita, dilanjutkan Tarian Moduai dari Siswi SMA Negeri 1 Tolitoli dan Kulintang yang merupakan persembahan dari Pengurus GOW Perwakilan Organisasi. Acara yang berlangsung aman,  tertib serta menyuguhkan berbagai makanan nusantara dalam bentuk gerobak dorong dan diberikan secara Gratis untuk para tamu undangan.

Ny. Caroline Moh. Besar Bantilan, SE, selaku Ketua GOW Kab. Tolitoli, membacakan sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, mengatakan bahwa 78 Tahun sudah Indonesia Merdeka dan sepanjang itu pula Perempuan terus bergerak memberi arti untuk Bangsa ini. 

Sebagaimana  Kongres Perempuan pertama pada 22 Desember 1928 yang kita peringati sebagai Hari Ibu menjadi titik penting bagi perjuangan Perempuan Indonesia. Ditambahkannya, melalui peringatan Hari Ibu ke-95 Tahun 2023 kali ini, saya berharap Perempuan Indonesia dapat terus meningkatkan kapasitas, kompetensi dan prestasinya serta berani bersuara untuk menentukan arah dan kebijakan dan tujuan Bernegara

Sementara itu, didampingi Wakil Bupati Tolitoli, Moh. Besar Bantilan, mengawali sambutan tertulisnya, Bupati Tolitoli, Hi. Amran Hi. Yahya, mengatakan bahwa melalui momentum Perayaan Hari Ibu, dirinya berharap para kaum Laki-Laki harus menghormati dan menghargai kaum Perempuan, karena suksesnya seorang suami karena ada peran penting seorang istri yang hebat. 

Selaku Pemerintah Daerah, dirinya menyampaikan terimakasih kepada seluruh perempuan yang ada di Kab. Tolitoli atas sinergi dan kontribusi besarnya selama ini dalam membangun keluarga, masyarakat dan daerah ini. "Khususnya bagi Perempuan Generasi Millenial, ini adalah masa kalian warnai Peringatan Hari Ibu ini dengan peran dan karya nyata untuk Kab. Tolitoli yang tercinta," katanya.

Di akhir sambutannya, Bupati Tolitoli menyampaikan akan terus mendukung serta mengajak seluruh Perempuan dan Para Ibu yang ada di Daerah ini untuk terus bergerak, melangkah, berinovasi, berkreasi dan terus berakselerasi dan terus membangun diri untuk lebih maju serta berdaya saing untuk pembangunan Daerah.

Di sesi akhir acara yakni kunjungan ke Bazaar UMKM, serta penampilan tari kreasi dan di akhiri dengan rangkaian acara lainnya hingga berakhir pada Pukul, 11.00 Wita. (Herlina/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kab. Tolitoli/Risdawaty)
 

 

Berita Terkait Lainnya