Vaksinasi PMK, Diperta Berikan Obat-Obatan Pascavaksinasi PMK di Desa Gili Ketapang

: Vaksinasi PMK, Diperta Berikan Obat-Obatan Pasca Vaksinasi PMK di Desa Gili Ketapang-Foto:Mc.Probolinggo


Oleh MC KAB PROBOLINGGO, Jumat, 22 Desember 2023 | 10:32 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 53


Probolinggo, InfoPublik - Dinas Pertanian (Diperta) Kabupaten Probolinggo melakukan vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan memberikan obat-obatan pascavaksinasi PMK di Desa Gili Ketapang Kecamatan Sumberasih, Rabu (20/12/2023).

Kegiatan ini melibatkan Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner Diperta Kabupaten Probolinggo drh Nikolas Nuryulianto, 3 orang dari Kodim 0820 Probolinggo, Kepala Desa Gili Ketapang Monir, 7 orang dokter hewan dan petugas teknis peternakan Kecamatan Sumberasih.

Kepala Diperta Kabupaten Probolinggo Mahbub Zunaidi melalui Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner drh Nikolas Nuryulianto mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk melakukan vaksinasi PMK dan memberikan obat-obatan pascavaksinasi PMK di Desa Gili Ketapang Kecamatan Sumberasih.

“Selain itu, meningkatkan Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) serta percepatan pelaksanaan vaksinasi di wilayah Kabupaten Probolinggo khususnya di Desa Gili Ketapang Kecamatan Sumberasih pada ternak yang rentan terhadap PMK,” katanya.

Dari hasil kegiatan ini jelas Niko, domba/kambing di Desa Gili Ketapang 95% diliarkan (dibiarkan mencari makan sendiri dan pulang ke kandang saat menjelang petang), sebagian saja yang di kandangkan. “Domba yang dikandangkan dan diberikan vaksin PMK dan obat-obatan pascavaksinasi PMK berjumlah 45 ekor,” jelasnya.

Niko mengharapkan semua ternak rentan PMK (kambing, domba) di Desa Gili Ketapang Kecamatan Sumberasih mendapatkan vaksin PMK. “Masyarakat pemilik ternak yang rentan PMK di wilayah Kabupaten Probolinggo ikut serta mensukseskan program pemerintah pusat dalam pelaksanaan dan peningkatan vaksinasi PMK,” pungkasnya. (MC Kab Probolinggo/wan/son/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya