DPD LASQI Nusantara Jaya Kapuas Periode 2023-2028 Resmi Dikukuhkan

: PENGUKUHAN – DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Kapuas periode 2023-2028 resmi dilantik dan dikukuhkan, Rabu (20/12/2023) di Aula Rujab Bupati Kapuas.


Oleh MC KAB KAPUAS, Kamis, 21 Desember 2023 | 12:39 WIB - Redaktur: Juli - 76


Kuala Kapuas, InfoPublik – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Seni Qasidah Indonesia (LASQI) Nusantara Jaya (NJ) Kabupaten Kapuas periode 2023-2028 resmi dikukuhkan, Rabu (20/12/2023), di Aula Rujab Bupati Kapuas.

Pelantikan dan pengukuhan ini dilakukan langsung oleh Wakil Ketua Umum DPW LASQI Nusantara Jaya Provinsi Kalteng H.Rois Mahfuz, yang mana H.Suwarno Muriyat mendapatkan amanah sebagai Ketua DPD LASQI Kabupaten Kapuas periode 2023-2028.

Tampak hadir menyaksikan jalannya proses pelantikan tersebut Asisten Administrasi Umum Setda Kapuas Ahmad M.Saribi, Kepala Kemenag Kapuas H.Hamidhan dan perwakilan Forkopimda Kapuas.

Disampaikan dengan terbentuknya kepengurusan DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Kapuas yang baru ini, Ahmad Saribi dalam sambutannya berpesan agar ke depannya lebih bersemangat untuk mengembangkan potensi seni budaya islam pada masyarakat, sehingga dapat memahami dan mengaktualisasikan nilai-nilai budaya islam, khususnya di wilayah Kabupaten Kapuas.

“Saya berharap LASQI tidak hanya sebagai media untuk festival saja, tetapi bisa berperan sebagai mitra dari Pemerintah dalam menyampaikan pesan-pesan moral dan religi terhadap masyarakat umum terkait ukhuwah islamiah, menyiarkan da'wah islamiah serta melestarikan khasanah budaya melalui peningkatan mutu seni Islami,” tuturnya.

Seni qasidah dikatakan Asisten 3 Setda Kapuas itu, merupakan aset kekayaan seni dan budaya yang ada di Indonesia, karenanya harus selalu dilestarikan sehingga masyarakat akan terus mengenal seni qasidah sebagai budaya religi yang dimiliki.

“Dengan demikian, maka dapat tercapainya kekayaan seni qasidah melalui pendidikan, pembinaan, pengkaderan ataupun melalui event-event pegelaran dan festival, baik ditingkat daerah, nasional bahkan internasional,” ucap Saribi dalam sambutannya.

Sementara itu, Ketua DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Kapuas H.Suwarno Muriyat menjelaskan, pelaksanaan pelantikan dan pengukuhan ini merupakan salah satu rangkaian dari dinamika organisasi, di mana kepengurusan lama telah berakhir dan digantikan dengan kepengurusan yang baru.

“Dari beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan pada waktu-waktu sebelumnya, Kafilah Kabupaten Kapuas berhasil meraih sejumlah prestasi yang membanggakan. Tentunya hal ini melalui proses yang panjang mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi sampai ketingkat nasional,” beber Suwarno.

Kemudian untuk rencana ke depan, dirinya mengatakan dengan banyaknya potensi anak-anak muda dalam seni berwasidah Islami, Pengurus DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Kapuas akan terus melakukan konsolidasi dan pembinaan, sesuai dengan Trilogi Lasqi yaitu Ukhuwah, Media Dakwah Islami dan Menciptakan ataupun menjaga seni budaya Islam.

Adapun program kerja DPD LASQI Nusantara Jaya Kabupaten Kapuas untuk tahun 2024 diantaranya pembentukan Pengurus LASQI NJ Kecamatan se-Kabupaten Kapuas Kapuas, penjadwalan pembinaan dan pencarian bakat di LASQI NJ ditingkat Kecamatan se-Kabupaten Kapuas, pelaksanaan Gebyar Seni Islami di tingkat kabupaten dan selalu mengikuti kegiatan koordinasi dan konsultasi di tingkat Provinsi maupun Nasional.

Kemudian juga mengikuti kegiatan Festival Seni Qasidah tingkat Provinsi Kalteng di Kabupaten Murung Raya, mengikuti pemilihan duta qasidah di tingkat Nasional di Kendari Sulawesi Tenggara sertaDPD Lasqi NJ Kabupaten Kapuas merencanakan memiliki Kantor atau sekretariat tersendiri. (MC Kab Kapuas/hmskmf)

 

Berita Terkait Lainnya