Masyarakat Kapuas Antusias Ikuti Operasi Katarak Gratis

: BANTUAN - Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kapuas yang juga sebagai Kepala Bagian (Kabag) Pemerintahan Setda Kapuas Fakhruransi, saat menerima Bantuan dari Kemesos RI melalui Kepala Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Regional VIII Banjarbaru Kalimantan Selatan, Laude Taufik Nuryadin untuk Pemerintah Kabupaten Kapuas dalam hal Bakti Sosial Operasi Katarak Gratis, di Vision center Kapuas, Sabtu (16/12/2023).


Oleh MC KAB KAPUAS, Senin, 18 Desember 2023 | 18:50 WIB - Redaktur: Juli - 44


Kuala Kapuas, InfoPublik - Memperingati hari Disabilitas Internasional (HDI) dan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2023, Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Kapuas bersinergi dengan Persatuan Dokter Mata Indonesia (PERDAMI), Vision center Kapuas, dan Dinas Kesehatan menyelenggarakan Bakti Sosial Operasi Katarak Gratis, bertempat di Vision center Kapuas, Sabtu (16/12/2023).

Tampak hadir pada kegiatan tersebut Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi yang diwakilkan oleh Plt. Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kapuas yang juga sebagai Kepala Bagian (Kabag) Pemerintahan Setda Kapuas, Fakhruransi, Kepala Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Regional VIII Banjarbaru Kalimantan Selatan, Laude Taufik Nuryadin beserta jajaran, Sekretaris Dinsos Kapuas, H. Fitrayanto beserta jajaran, Pimpinan Vision Center Kapuas dr. Ryan Faizal, penanggung jawab medis Vision Center Kapuas dr. Rosmaryati Manalu, perwakilan Dinas kesehatan, serta tamu undangan lainnya.

Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kapuas Fakhruransi, mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Sosial yang dalam hal ini Dinas Sosial Kabupaten Kapuas dan Vision Center Kabupaten Kapuas beserta tim dokter PERDAMI, yang telah memfasilitasi kegiatan ini, sehingga dapat terselenggara di Kabupaten Kapuas ini.

"Kabupaten Kapuas mendapatkan alokasi 61 orang untuk menjadi sasaran operasi katarak gratis, dan diharapkan kepada bapak/ibu semua yang hari ini mendapatkan kesempatan, agar memperhatikan faktor-faktor yang bisa menjadi penyembuh pascaoperasi nantinya," ucap Fakhruransi.

Lebih lanjut Fakhruransi mengatakan, Pemda Kapuas sangat mengapresiasi dan sangat mendukung kegiatan ini dan berharap ke depannya akan terus berlanjut.

Kepala Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Regional VIII Banjarbaru Kalimantan Selatan, Laude Taufik Nuryadin saat diwawancara awak media mengatakan, operasi katarak gratis ini merupakan program rutin dari Kemensos RI yang mendapatkan antusiasme masyarakat yang cukup tinggi, dan telah dilakukan di berbagai wilayah di Indonesia termasuk Banjarmasin dan Kabupaten Kapuas ini.

"Kegiatan ini merupakan perintah langsung dari Kemensos RI untuk warga kurang mampu yang belum sempat mengoperasi matanya karena terkendala biaya," tuturnya.

Di tempat yang sama, Pimpinan Vision Center Kapuas dr. Ryan Faizal mengatakan jumlah pasien yang bisa dioperasi katarak sebanyak 50 orang dari 61 pasien mata yang lolos skrining dari total pendaftar awal 145 orang se-Kabupaten Kapuas dan Pulang Pisau.

"Operasi katarak Gratis dari Kementerian Sosial bekerja sama dgn Vision Center mendatangkan Dokter Spesialis Mata dari PERDAMI pusat, dan berharap program operasi katarak gratis ini dapat secara rutin dilaksanakan di seluruh Indonesia, dan tetap bekerja sama dengan pihak-pihak terkait demi mencegah orang mengalami kebutaan akibat katarak, dan tentunya menjaga pasien agar tetap produktif dengan menyembuhkannya dari penyakit katarak" ucap dr. Ryan. (MC Kab Kapuas/hmskmf)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Rabu, 30 Oktober 2024 | 11:35 WIB
Adaro Group Bersama Pemkab HSU Gelar Operasi Katarak Gratis
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Sabtu, 12 Oktober 2024 | 03:35 WIB
Adaro Group dan Pemkab Balangan Gelar Operasi Katarak Gratis untuk Masyarakat