Tumbuhkan Nilai Sosial Sejak Dini, TKN Bustanul Ilmi Pidie Gelar Maulid

: Tumbuhkan Nilai Sosial Sejak Dini, TKN Bustanul Ilmi Pidie Gelar Maulid-Foto:Mc.Pidie


Oleh MC KAB PIDIE, Sabtu, 16 Desember 2023 | 04:04 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 133


Sigli, InfoPublik - Taman Kanak-Kanak Negeri (TKN) Bustanul Ilmi Ujong Rimba Kecamatan Mutiara Timur Kabupaten Pidie Provinsi Aceh menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Kamis (14/12/2023) di sekolah setempat sebagai salah satu cara menggerakan nilai sosial kepada anak sejak dini.

Salah satu tenaga pendidik, Irzawati mengatakan kegiatan ini bekerja sama antara guru dan orangtua murid.

Pada kesempatan ini juga turut dilakukan santunan anak yatim serta pembagian hadiah yang bersumber dari sumbangan orangtua dan guru TKN setempat.

Demikian itu, pihaknya menyampaikan terima kasih atas dukungan dan support orangtua yang diberikan untuk anak-anak didik sehingga hal sosial seperti itu berjalan dengan sukses.

“Pendidikan anak usia dini butuh bimbingan dan arahan kita semua sebagai manusia dewasa untuk selalu rajin melatih anak-anak melakukan hal sosial dan mandiri supaya masa depan ananda menjadi generasi yang berakhlak mulia, sehat berilmu, cerdas, tanggung jawab dan jujur,” katanya usai kegiatan berlangsung.

Lebih lanjut, menurutnya, maulid selain bertujuan untuk mengenang perjuangan Rasulullah juga melalui kegiatan ini dapat menjalin kedekatan dan menyambung silaturahmi orangtua dan guru. [Mc.Pidie/Eyv]

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Senin, 18 November 2024 | 18:06 WIB
Santunan Yatim Meriahkan Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW oleh IKNR Banda Aceh
  • Oleh MC KAB ACEH JAYA
  • Jumat, 27 September 2024 | 19:55 WIB
Pj Bupati Aceh Jaya Hadiri Maulid Akbar di Masjid Agung Baitul Izzah
  • Oleh MC KAB SELUMA
  • Rabu, 18 September 2024 | 14:54 WIB
Pemerintah Kabupaten Seluma Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H
  • Oleh MC KOTA JAMBI
  • Selasa, 16 Juli 2024 | 20:30 WIB
Pj Wali Kota Lantik Tim Gugus Tugas PAUD-HI Kota Jambi