:
Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Selasa, 12 Desember 2023 | 06:10 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 54
Temanggung, InfoPublik – Pemerintah Kecamatan Tlogomulyo mengadakan kegiatan peningkatan kapasitas perangkat desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) untuk Perencanaan, Pengolahan dan Pengawasan Keuangan Desa 2024 dengan tema “Literasi dan Edukasi” di Rumah Makan Tumijah, Temanggung, Senin (11/12/2023).
Narasumber yang mengisi kegiatan tersebut di antaranya Kepala Dinpermades, DPUPR, Kapolres dan Kajari Kabupaten Temanggung. Selain itu, Pj Bupati Temanggung, Hary Agung Prabowo secara pribadi memberikan arahan dan masukan untuk senantiasa meningkatkan kinerja, baik perangkat desa, maupun anggota BPD Kecamatan Tlogomulyo.
Pj Bupati turut menyampaikan masukan terkait persiapan kegiatan di akhir tahun 2023, serta tahun politik. Oleh karena itu, ia meminta bantuan kepada seluruh pemerintah desa, baik kepala desa, maupun perangkat desa untuk senantiasa mengecek administrasi keuangannya.
“Tidak hanya administrasi, seluruh kegiatan pembangunan yang ada di desa, baik itu lewat dana desa, maupun dana-dana yang lain, tolong dicek, termasuk Bankeudes, karena kemarin dengan saya, KPK menyampaikan terkait Bankeudes untuk senantiasa diperhatikan,” imbuhnya.
Pj Bupati juga menjelaskan tentang Good Governance, bahwa untuk seluruh pemerintahan desa, baik kepala desa, perangkat desa, maupun BPD harus transparan dan menjalankan keterbukaan informasi publik. Selain itu, perangkat desa juga harus akuntabel, serta responsif.
“Oleh karena itu, birokrasi adalah abdi negara, abdi masyarakat, harus memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” imbuhnya.
Pj Bupati menambahkan prinsip yang harus dikembangkan dan dilakukan oleh seluruh perangkat desa. Pertama, terkait upaya mensejahterakan rakyat, karena kepala desa dipilih oleh rakyat. Kedua, agar kepala desa bisa bekerjasama dengan BPD dalam mengambil keputusan yang bijak terkait dengan kesejahteraan masyarakat. Dan yang ketiga, terkait tata kelola pelaksanaan kebijakan pemerintah desa yang baik.
Ia juga berpesan, baik kepala desa, maupun perangkat desa, serta pengurus BPD agar senantiasa bersinergi bersama dengan pemerintah desa, berkolaborasi bersama dalam rangka menciptakan pemerintahan yang baik, bersih, transparansi, akuntabel, tanggap, efektif, serta efisien. (MC.TMG/Chy;Ekp/Eyv)