:
Oleh MC KOTA BENGKULU, Kamis, 7 Desember 2023 | 12:29 WIB - Redaktur: Kusnadi - 48
Bengkulu, InfoPublik - Program kebaikan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu sangat berdampak untuk masyarakat. Masyarakat merasakan hadirnya pemerintah melalui program yang digalakkan, salah satunya program BPJS gratis.
Atas perhatian Pemkot Bengkulu, terkhusus Pj Walikota Arif Gunadi. Banyak warga terbantu melalui program BPJS gratis Pemkot Bengkulu. Ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah dengan menjamin kesehatan warganya.
Terhitung per 1 Desember 2023 sudah 26.998 warga terbantu melalui program BPJS gratis Pemkot Bengkulu.
Tak sampai disitu, program BPJS ternyata juga berdampak pada angka kemiskinan di Kota Bengkulu yang turun drastis beberapa tahun terakhir. Kenapa demikian, pasalnya BPJS gratis ini merupakan intervensi pemerintah dalam membantu masyarakat tak mampu.
Hal ini juga dibenarkan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bengkulu melalui Kepala Bagian Kepesertaan Ricco Hanggara, Kamis (7/12). Progam BPJS gratis Pemkot dinilai menjadi salah satu cara dalam menurunkan angka kemiskinan di Kota Bengkulu.
"Ini salah satu cara Kota Bengkulu hadir untuk mencegah kemiskinan di tengah masyarakat. Bayangkan saja kalau warga Kota Bengkulu belum terdaftar Program BPJS dari Pemerintah Kota Bengkulu, 1 jiwa Warga kota Bengkulu yang sekarang lagi terbaring di rumah sakit dengan tindakan Operasi besar dapat mengeluarkan biaya sampai 20-60an juta, bahkan sampai ratusan juta di rumah sakit, dikhawatirkan keluarga tersebut menjadi jatuh perekonomiannya dan dapat mengakibatkan jatuh miskin," jelas Ricco.
"Nah, jadi dengan adanya program ini (BPJS gratis) mereka benar-benar terbantu. Karena di Kota Bengkulu ini, Program Pemerintah Kota Bengkulu sangat membantu dan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat," lanjutnya. (MCKB)