Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, Kecamatan Juai Kembali Akan Gelar Expo UMKM Desa PK-W2

: Kecamatan Juai kembali menggelar Expo UMKM Desa PK-W2.


Oleh MC KAB BALANGAN, Senin, 4 Desember 2023 | 11:18 WIB - Redaktur: Tobari - 109


Balangan, InfoPublik - Dalam waktu dekat Kecamatan Juai bakal kembali menggelar kegiatan Expo UMKM Desa bertajuk PK-W2 (PAKAN KAMBANG WALUH) dengan tagline Bakunjang Basantai.

Camat Juai Nanang Edward, Senin (4/12/2023) mengatakan, PK-W merupakan kepanjangan dari Pakan Kambang Waluh, yang mana kegiatannya Insya Allah akan digelar pada tanggal 20-24 Desember 2023.

Lebih lanjut, kegiatan Expo ini akan diikuti oleh seluruh desa yang ada di Kecamatan Juai dengan menampilkan UMKM masing-masing, selain itu pedagang sekitar juga akan dilibatkan.

Selain expo, kegiatan juga nantinya akan dimeriahkan oleh penampilan para peserta Festival Akustik Pelajar.

"Tujuan kegiatan ini adalah untuk memacu semangat ekonomi kreatif desa dan tempat pengembangan serta promosi UMKM desa se Kecamatan Juai," pungkasnya.(MC Balangan/el/toeb)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB KOTAWARINGIN BARAT
  • Senin, 4 November 2024 | 17:20 WIB
Kobar Expo 2024 Resmi Ditutup, Angka Transaksi Capai Rp2,6 Miliar Selama Pameran
  • Oleh MC KAB KOTAWARINGIN BARAT
  • Minggu, 27 Oktober 2024 | 11:28 WIB
Budi Santosa Resmi Buka Pameran Pembangunan Kobar Expo 2024
  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Minggu, 29 September 2024 | 09:56 WIB
Ketua TP - PKK : Perempuan Menjadi Motor Penggerak Meningkatkan Kualitas Hidup Keluarga
  • Oleh MC KAB TAPIN
  • Senin, 23 September 2024 | 02:53 WIB
Kalsel Expo 2024 Ditutup
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Sabtu, 10 Agustus 2024 | 19:59 WIB
Pameran Bonsai dan Deklarasi PPBI Meriahkan HUT ke-79 RI di Desa Sumber Rejeki
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 15 Februari 2024 | 11:11 WIB
TPS Unik Tema Back To School di Balangan, Petugas KPPS Pakai Seragam SMA