- Oleh MC KOTA SINGKAWANG
- Selasa, 19 November 2024 | 22:46 WIB
:
Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Jumat, 1 Desember 2023 | 17:27 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 73
Singkawang, InfoPublik – Sebanyak 32 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Jabatan Fungsional Teknis di Lingkungan Pemerintah Kota Singkawang Formasi Tahun 2022 dilantik dan diambil sumpah oleh Pj Sekretaris Daerah, Aulia Candra, Jumat (1/12/2023) di Basement Kantor Wali Kota.
32 PPPK itu akan bertugas di 10 OPD di Lingkungan Pemkot Singkawang, yaitu Sekretariat Daerah, Sekretariat DPRD, BKPSDM, BAPPEDA, Dinas Kominfo, Dinas PUPR, Dinas Penanaman Modal dan Tenaga Kerja (DPMTK), Disdaginkop dan UKM, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan serta Dinas Pertanian Ketahan Pangan dan Perikanan, dengan penempatan PPPK terbanyak di Sekretariat Daerah yaitu 14 PPPK.
“Hal pertama dan utama yang ingin saya sampaikan pada seluruh PPPK yang dilantik dan diambil sumpahnya hari ini adalah saya minta berikan pengabdian terbaik untuk Pemerintah Kota Singkawang,” kata Pj Sekda.
Hal itu disampaikan Pj Sekda, sebagai bentuk respon dari hasil pengamatannya atas kinerja ASN dan tenaga honorer di Lingkungan Pemkot Singkawang selama menjabat sebagai Pj Sekretaris Daerah. Menurutnya kedisiplinan para abdi negara di Kota Singkawang sangat perlu untuk ditingkatkan, terutama mengenai jam masuk dan pulang kerja. Ia juga menyoroti etika dalam berkomunikasi antar sesama rekan kerja yang dinilainya perlu dibenahi dengan mengedapankan nilai-nilai adab dan etika ketimuran.
Oleh sebab itu, Ia meminta seluruh Kepala OPD lebih objektif dalam memberikan penilaian terhadap bawahannya, tidak hanya sekedar penilaian atas kinerjanya, namun juga penilaian terhadap etika dan tingkah laku selama melaksanakan tugas, baik terhadap atasan maupun sesama rekan kerja.
“Saya minta kepada seluruh Kepala OPD untuk lebih objektif dalam menilai bawahannya, tidak hanya penilaian kinerjanya saja tapi juga penilaian terhadap tingkah laku mereka juga, baik terhadap atasan maupun kepada sesama rekan kerja,” tegasnya.
Mengingat PPPK yang dilantik adalah para tenaga honorer di Pemkot Singkawang, Pj Sekda berharap kinerja mereka jauh lebih baik lagi dibandingkan semasa menjadi tenaga honorer.
“Bekerjalah sebaik-baiknya, jika terjadi permasalahan maka selesaikan dengan baik-baik dan secara kekeluargaan, jangan sampai menciptakan suasana yang tidak mengenakkan di lingkungan kerja,” pesannya.
“Enak atau tidak lingkungan kerja bapak/ibu sekalian itu tergantung dari pilihan anda sekalian dalam membangunnya,” tutup Aulia Candra.
MC. Kota Singkawang