Pemkab Aceh Tengah Gelar Upacara HUT ke-52 KORPRI

: Penjabat Bupati Aceh Tengah, T. Mirzuan, MT, memimpin upacara sebagai inspektur upacara Hari Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-52 yang diadakan di Halaman Setdakab Aceh Tengah pada Rabu pagi (29/11/2023)..


Oleh MC KAB ACEH TENGAH, Rabu, 29 November 2023 | 21:22 WIB - Redaktur: Juli - 3K


Takengon, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah menggelar upacara HUT ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), di halaman Setdakab Aceh Tengah, Rabu pagi (29/11/2023).

Penjabat Bupati Aceh Tengah, T. Mirzuan, dalam kesempatan itu bertindak sebagai inspektur upacara.

Upacara dimulai dengan khidmat lalu bendera Merah Putih dikibarkan, disertai dengan penghormatan yang tulus dari para peserta upacara.

T.Mirzuan membacakan sambutan Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional, Zudan Arif Fakrulloh memperingati HUT ke-52 KORPRI.

Dia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota KORPRI di Indonesia dan Perwakilan RI di luar negeri.

Ia menekankan pentingnya peran KORPRI dalam menjalankan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat. "Terima kasih kepada KORPRI dan seluruh ASN atas semua program yang bermanfaat ke masyarakat luas. Semua program tersebut tentunya tidak akan terlaksana dengan baik tanpa kerja-kerja yang optimal dari seluruh ASN," ucapnya.

Selanjutnya, T. Mirzuan mengajak para pengurus KORPRI untuk menerapkan sistem meritokrasi dalam birokrasi. "Saya minta para pengurus KORPRI untuk menerapkan meritokrasi dalam birokrasi, hal ini sangat penting agar birokrasi Indonesia menjadi semakin baik. Meritokrasi harus berbasis pada kompetensi, kualifikasi, dan kinerja yang diberlakukan secara adil, wajar, transparan, dan tanpa diskriminasi," jelasnya.

Menyoroti Pemilu presiden dan Pilkada 2024, T.Mirzuan menegaskan pentingnya netralitas ASN dan KORPRI.

Ia meyakini bahwa KORPRI, sebagai organisasi yang telah menghadapi berbagai Pemilu sebelumnya, akan tetap menjaga netralitasnya untuk menjaga persatuan dan kesatuan serta keutuhan NKRI.

T.Mirzuan menutup sambutannya dengan merinci program utama KORPRI yang mencakup peningkatan kualitas pelayanan publik, digitalisasi birokrasi, penguatan ideologi ASN, perlindungan karir, bantuan hukum, dan peningkatan kesejahteraan.

Ia juga mengajak pengurus KORPRI untuk aktif berperan dalam menangani masalah inflasi, stunting, kemiskinan ekstrem, anak tidak sekolah, dan perkawinan anak-anak.

"Selamat bertugas, pengabdian, dan hasil kerja kita selalu dinantikan oleh masyarakat, bangsa, dan negara," tutupnya dalam sambutan Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional.

Upacara ini menjadi momen untuk merayakan ulang tahun ke-52 KORPRI dan mengukuhkan peran KORPRI sebagai penguat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan pelindung Aparatur Sipil Negara (ASN).

Keseluruhan jalannya upacara mencerminkan komitmen dan dedikasi Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah dalam memperkuat fondasi birokrasi dalam mengutamakan kepentingan masyarakat. (Fasya Harsa/MC Aceh Tengah)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BENER MERIAH
  • Senin, 13 Mei 2024 | 14:56 WIB
Tangani Inflasi, Ini Enam Upaya Konkret Pemkab Bener Meriah Aceh
  • Oleh MC KOTA SUBULUSSALAM
  • Senin, 13 Mei 2024 | 14:30 WIB
Masa Jabatan Berakhir Besok, Wali Kota Subulussalam Pamit ke ASN Pemkot
  • Oleh MC KOTA PONTIANAK
  • Senin, 13 Mei 2024 | 13:27 WIB
Pj Sekda Pontianak Tekankan Pentingnya Kedisiplinan ASN