- Oleh MC PROV GORONTALO
- Selasa, 25 Maret 2025 | 13:24 WIB
© 2023 - Portal Berita InfoPublik.
:
Oleh MC PROV GORONTALO, Selasa, 14 November 2023 | 08:34 WIB - Redaktur: Kusnadi - 104
Bone Bolango, InfoPublik - Pemerintah Provinsi Gorontalo melalui Dinas Sosial menyalurkan bantuan tanggap darurat korban kebakaran atas nama Haris Djafar (52 tahun), yang berlokasi di Desa Poowo Kecamatan Kabila Kabupaten Bone Bolango.
Musibah kebakaran yang menimpa keluarga Haris Djafar ini terjadi pada dini hari sekitar pukul 03.04 Wita. Keluarga ini kaget saat api sudah membesar melalap isi rumahnya. Akibatnya, Haris Djafar pasrah dan merelakan rumah dan isinya rata dengan tanah.
Diduga penyebab musibah ini adalah arus pendek listrik yang menimbulkan percikan api, yang kemduian menyambar material yang mudah terbakar di dalam rumah. Akibat kebakaran ini Haris Djafar sangat terpukul, semua hartanya ludes dilalap si jago merah, ia kehilangan semua harta bendanya.
Untuk membantu musibah yang menimpa keluarga Haris Djafar ini Dinas Sosial Provinsi Gorontalo menyalurkan bantuan tanggap darurat. Penyerahan bantuan ini dilakukan oleh Kepala Dinas Sosial yang diwakili Jabfung Pekerja Sosial Rano Saputra.
“Kami menyerahkan bantuan tanggap darurat kebakaran berupa kasur lipat 4 buah, selimut 5 buah, makanan siap saji 3 dus 30 buah, makanan anak/biskuit 2 dus dan 4 paket sandang,” kata Rano Saputra, Selasa (14/11/2023).
Setelah penyerahan bantuan ini Rano Saputra mengaku terharu atas musibah kebakaran rumah yang menimpa korban.
“Melalui bantuan ini kami berharap bisa meringankan beban meski jumlahnya tidak seberapa,” ujar Rano Saputra.
Rano Saputra menambahkan harus disyukuri dalam peristiwa ini adalah tidak ada korban jiwa, ia menegaskan Pemerintah Provinsi Gorontalo akan selalu merespon apa yang menjadi kebutuhan masyarakat.
“Pak Gubernur berpesan agar lebih berhati-hati agar kejadian seperti ini tak terulang lagi dikemudian hari,” pungkas Rano Saputra. (mcgorontaloprov/owan)