: AUDIENSI - Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi saat Audiensi bersama Tim Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Palangka Raya terkait kegiatan penyuluhan dan sosialisasi stunting di Kabupaten Kapuas, bertempat di ruang tamu Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Rabu (25/10/2023)
Oleh MC KAB KAPUAS, Kamis, 26 Oktober 2023 | 11:21 WIB - Redaktur: Juli - 26
Kuala Kapuas, InfoPublik - Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi, menerima audiensi dari Tim Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Palangka Raya (UPR) terkait kegiatan penyuluhan dan sosialisasi stunting di Kabupaten Kapuas, di ruang tamu Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Rabu (25/10/2023).
Hadir pada kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Septedy, Plt Kepala Dinas Kesehatan dr.Tonun Irawati Panjaitan, Kepala Dinas Pendidikan Aswan, Kepala DP3APPKB Kab Kapuas dr,Tri Setyautami.
Dalam audiensi ini, Tim LPPM Universitas Palangka Raya selain bersilaturahmi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas, sekaligus ingin menyampaikan penawaran kerja sama terkait kegiatan penyuluhan dan sosialisasi stunting di Kabupaten Kapuas.
Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi menyambut positif apa yang telah diajukan dan ditawarkan oleh tim LPPM UPR ini, dan bermaksud akan menindaklanjuti program kegiatan tersebut bersama dengan OPD terkait, karena program tentunya akan sangat bermanfaat untuk menekan angka stunting di Kabupaten Kapuas.
“Kita sangat menyambut baik dan tentunya mengapresiasi jika pihak Lembaga seperti ini mau bekerjasama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas karena tentunya akan sangat berguna bagi masyarakat terkait menekan angka stunting yang ada di Kapuas,” ucapnya
Lebih lanjut Erlin mengatakan, Pemerintah Daerah tentunya akan sangat mendukung dan mendorong kegiatan-kegiatan yang sifatnya untuk meminimalkan sesuatu yang memang menjadi program pemerintah baik berskala nasional seperti kegiatan penyuluhan, dan sosialisai percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Kapuas. (MC Kab Kapuas/hmskmf)