- Oleh MC KAB TOBA
- Rabu, 11 Oktober 2023 | 13:53 WIB
: Bupati Toba,Poltak Sitorus menyapa dan memberi salam kepada warga sekitar Pasar Onan Sigoempar
Oleh MC KAB TOBA, Selasa, 24 Oktober 2023 | 09:09 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 81
Toba, InfoPublik - Pasar Tradisional Onan Sigoempar, yang berada di Kelurahan Sigumpar Dangsina, Kecamatan Sigumpar, Kabupaten Toba, Provinsi Sumatra Utara merupakan pusat pasar, jauh sebelum tahun 1980-an.
Pasar tradisional ini ternyata memiliki masa kejayaan di masa dulu. Para pedagang yang berasal dari wilayah Sigaol, Kecamatan Uluan, Kabupaten Toba, bahkan dari Kabupaten Samosir; Onanrunggul berdatangan dan memadati pasar tersebut.
Pada waktu itu, pasar tradisional tersebut berada dekat pelabuhan Danau Toba. Namun secara berangsur, pasar tradisional tersebut ditinggalkan para pedagang.Mereka pun pindah ke daerah sekitar tepatnya di kawasan Silimbat.
Lurah Sigumpar, Maria Siahaan, Senin (23/10/2023) menjelaskan, lokasi pasar tradisional tersebut merupakan hibah dari masyarakat.
"Ini tanah Napitupulu dulu lalu dihibahkan ke pemerintah. Yang pasti, tahun 1980-an sudah ada onan itu," ujar Maria Siahaan.
"Dulu katanya pusatnya di sini. Para pedagang dari Samosir, Onanrunggu, Sigaol datang ke pasar tradisional tersebut. Katanya, dulu ada kapal khusus untuk maronan (jual-beli) ke Sigumpar ini," tuturnya.
Walau tak ada literatur yang pasti soal sejarah Pasar Tradisional Onan Sigoempar tersebut, terlihat jelas peninggalan sejarah. Di lokasi, terlihat hamente yang berada di sisi terdekat dengan jalan lintas. Sejumlah bangunan berbaris dan tak ada penghuninya.
"Jauh sebelum tahun 1980-an sudah ada onan, tapi orang tua yang ada di sini ingatnya mereka datang ke Sigumpar. Tahunnya persis enggak ada yang tahu," katanya.
Dengan demikian, para pengunjung memiliki alternatif bila berkunjung ke destinasi wisata di Toba. Selain menikmati keindahan Danau Toba dan budaya masyarakat sekitar, pengunjung juga memperoleh informasi soal sejarah pusat pasar tradisional Onan Sigoempar.
Lokasi ini berada di areal Jalan Lintas Sumatra Utara yang ada si Kecamatan Sigumpar. Bila pengunjung dari jantung Kota Balige, estimasi waktu tempuhnya sekitar 30 menit.
Bupati Toba, Poltak Sitorus pun pernah menyambangi kawasan tersebut. Setelah melihat-lihat lokasi Bupati pun langsung memerintahkan dinas terkait untuk meninjau kembali lokasi ini. (MC Toba rits/rik).
.