Jefridin Kukuhkan Koordinator Kecamatan Forum Daerah LKSA-PSAA Kota Batam

:


Oleh MC KOTA BATAM, Selasa, 3 Oktober 2023 | 08:49 WIB - Redaktur: Tobari - 14


Batam, InfoPublik – Wali Kota Batam Muhammad Rudi diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. mengukuhkan secara resmi Koordinator Kecamatan Forum Daerah Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak – Panti Sosial Anak Asuhan (LKSA-PSAA) Kota Batam Periode 2023-2026, di Aula Pertemuan Dinas Pemuda Olahraga, Senin (2/10/2023).

Pengukuhan ini disejalankan dengan Bimtek yang diikuti oleh Koordinator Kecamatan Forum Daerah LKSA-PSAA. Turut hadir dalam acara pengukuhan itu Anggota DPRD Kota Batam, Asnawati Atiq.

“Saya atas nama Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mengapresiasi dan mengucapkan selamat kepada seluruh Koordinator Kecamatan Forum Daerah LKSA-PSAA Kota Batam yang baru dilantik. Semoga dapat menjalankan tugas dan tanggungjawab yang diberikan dengan sebaik-baiknya,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu Jefridin mengajak agar masyarakat Kota Batam bergandeng tangan untuk berkolaborasi membangun Batam sesuai bidang kerja masing-masing. Pemerintah Kota (Pemko) Batam selama ini melalui Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat sudah memberikan bantuan.

Terkait untuk bantuan per makanan bagi panti asuhan, menurutnya bukan kewenangan Pemko Batam melainkan Pemerintah Provinsi. Kewenangan Pemko Batam adalah terkait sarana dan prasarana. Pada tahun 2023, Pemko Batam memberikan bantuan hibah untuk 36 panti asuhan melalui Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam.

“Sepanjang sesuai ketentuan Pemko akan memberikan bantuan dan akan disesuaikan dengan kemampuan anggaran. Untuk tahun depan Pemko akan memberikan bantuan hibah kepada 7 panti asuhan,” ujarnya didampingi Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Batam, Leo Putra.

Di Batam terdapat 85 panti asuhan yang terdata di Dinas Sosial dan Pemberdayaan Kota Batam. Namun dari 85 panti asuhan ini menurutnya belum seluruhnya memenuhi persyaratan. Melalui forum ini, Jefridin meminta untuk membina dan membimbing panti asuhan agar dapat melengkapi administrasi.

“Jika tidak  lengkap maka pemerintah tidak bisa memberikan bantuan yang diberikan. Lengkapi persyaratannya, Insyaallah jika lengkap akan Kita berikan bantuan,” sebutnya.

Ia mengatakan bahwa Batam berbeda dengan daerah lain yang memiliki hasil bumi. Untuk mendapatkan pemasukan, Pemko Batam mengandalkan daerah yang strategis yaitu sebagai daerah industri dan perdagangan. Jika pajak daerah dan retribusi daerah meningkat, tentu jumlah bantuan yang diberikan akan meningkat.

“Mari sama-sama Kita jaga agar Batam tetap aman, nyaman dan kondusif. Sehingga orang akan datang ke Batam untuk berinvestasi dan berwisata. Dari pajak dan retribusi yang diterima ini tentunya dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). Jika PAD yang diterima meningkat tentunya bantuan yang diberikan juga akan meningkat,” ucapnya.

Muhammad Nasir mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. yang telah meluangkan waktunya untuk mengukuhkan Koordinator Forum Kecamatan LKSA-PSAA Kota Batam ini.

“Kami sangat bahagia karena sudah mengukuhkan Ketua Forcam Tingkat Kota Batam. Tujuan dibentuknya dalam rangka memudahkan tugas Forda melakukan monitoring. Demi mewujudkan kesejahteraan anak-anak yang ada di panti asuhan di Kota Batam,” tuturnya.(MC Batam/toeb)