- Oleh MC KAB NAGAN RAYA
- Sabtu, 19 Oktober 2024 | 23:42 WIB
: Foto Reporter MC Kab. Sorong Melkianus Kuraika Menanti
Oleh MC KAB SORONG, Minggu, 10 September 2023 | 20:21 WIB - Redaktur: Tobari - 73
Aimas, InfoPublik - Bangun sumur bor dan bantuan pompa air dari jajaran Polres Sorong untuk mendukung aktivitas di Pondok Pesantren Nurul Yaqin, Pj Bupati Sorong Yan Piet Moso menyanpaikan terima kasih kepada Kapolres AKBP Yohanes Agustiandaru, dengan adanya kegiatan tersebut.
Di mana, Kapolres bisa melakukan kegiatan ini menjadi bagian yang tidak terpikirkan oleh kami dari Pemkab.
“Memang pembangunan sumur bor untuk kita di Kabupaten Sorong, saat ini sangat diperlukan oleh masyarakat,” ujar Moso, saat peresmian sumur bor dan pemberian bantuan pompa air dari Polres Sorong kepada Pondok Pesantren Nurul Yaqin di Kelurahan Makbusun, Distrik Mariat, Kamis (7/9/2023).
Dengan kebijakan Kapolres membangun sumur bor dan pemberian bantuan pompa air ini akan memberikan dorongan kepada kami pemerintah untuk bisa melihat secara keseluruhan dari beberapa aspek pembangunan yang ada di daerah ini, ujarnya.
“Kami dari pemerintah tetap berkomitmen dalam pembangunan di segala bidang. Baik ekonomi, kesehatan, infrastruktur itu merupakan suatu kewajiban pemerintah dalam menghadirkan kesejahteraan bagi masyarakat,” jelas Moso kepada awak media. (MC Kab. Sorong/rim/toeb)