:
Oleh MC KAB BENGKULU SELATAN, Kamis, 24 Agustus 2023 | 22:45 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 95
Bengkulu Selatan, InfoPublik - Sekretaris Daerah Bengkulu Selatan, Sukarni Dunip SP.MSi hadiri program peresmian Penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) Satu Harga 2638516 di Kecamatan Ulu Manna Kabupaten Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu, Kamis (24/8/23).
Kegiatan tersebut turut dihadiri juga oleh Komite BPH Migas Ir. Harya Adityawarman, Iwan Prasetya Adhi S.E, PT Pertamina Patra Niaga, Kementerian ESDM, PT Pertamina (Persero), Owner SPBU 26.38516, serta tamu undangan yang lainnya.
Program Peresmian BBM Satu harga ini merupakan kebijakan penyeragaman harga resmi bahan bakar minyak atau BBM di Daerah- daerah yang memiliki keterbatasan akses atau tertinggal/ terdepan/ terluar di wilayah Indonesia.
Dalam sambutannya Sekretaris Daerah, Sukarni Dunip SP.MSi mengatakan merespon sangat baik, mengapresiasi berdirinya salah satu owner SPBU di kecamatan ulu Manna.
“Penyaluran BBM ini sangat strategis sekali, karena satu- satunya dari akses nasional yang menghubungkan Bengkulu dengan Sumsel, karena kita memiliki 2 jalur yakni Bengkulu, Seluma, Kaur, Lampung yang sudah banyak SPBU, sedangkan satunya lagi Manna, lahat, Pagar Alam, sampai ke Sumsel baru ini, makanya saya bilang ini sangat strategis,” ucapnya.
Ia juga mengatakan akses jalur lalu lintas ini salah satu untuk meningkatkan indeks lalu lintasnya adalah penyiapan infrastruktur salah satu penyiappannya dari tersedianya BBM yang mencukupi.
Tidak hanya itu Sukarni juga mengatakan bahwa Pemda melalui kementerian PUPR selalu berupaya bagaimana akses nasional itu bisa ditingkatkan baik kualitasnya, lebarnya, maupun beberapa titik yang masih menghambat agar indeks lalu lintas tinggi.
Sementara itu owner SPBU 26.38516 Elisa Ermasari mengucapkan terima kasih yang sebesar- besarnya kepada pihak BPH Migas dan Pertamina yang telah memberikan kepercayaan kepadanya, dan ini menjadi suatu kehormatan baginya menjadi perpanjangan tangan dapat melayani dan memenuhi kebutuhan masyarakat.
Elisa juga mengatakan hadirnya SPBU ini merupakan hasil kerja keras pemerintahan pusat untuk memenuhi dan melayani masyarakat yang ada di Indonesia, salah satunya yang ada di Kabupaten Bengkulu Selatan.
“Kami dari pihak SPBU akan bekerja lebih keras lagi untuk dapat melayani masyarakat dengan baik, dengan standar yang sudah ditetapkan oleh pertamina dengan prinsip 3 S ( Senyum Sapa Salam). Dan kami berharap dengan hadirnya SPBU ini bisa beriringan dengan pemerintahan agar dapat mengembangkan infrastruktur yang ada di provinsi Bengkulu terkhususnya di Kabupaten Bengkulu Selatan,” ujarnya. (MC Kab. Bengkulu Selatan)