:
Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL, Senin, 21 Agustus 2023 | 15:13 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 163
Boven Digoel, InfoPublik - Peduli terhadap sesama Masyarakat di Kabupaten Boven Digoel, Polisi Wanita (Polwan) dan Ibu Bhayangkari polres Boven Digoel laksanakan aksi peduli berbagi kebutuhan pokok, kepada masyarakat kurang mampu, Sabtu (19/08/23).
Adapun yang dibagikan berupa berbagai kebutuhan pokok serta bingkisan kepada anak-anak.
Saat ditemui di sela-sela aksi peduli Ketua Bhayangkari Polres Boven Ny. Santika Budiartha mengatakan aksi peduli untuk berbagi tersebut merupakan rangkaian kegiatan peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Polwan dan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari. Menurutnya tidak ada niat lain dalam aksi tersebut, melainkan hanya untuk berbagi terhadap sesama.
Aksi peduli sesama selalu dilaksanakan oleh Ibu-ibu Bhayangkari dan Polwan setiap HUT Polwan dan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari. "Kegiatan aksi peduli ini untuk mendekatkan juga untuk mendekatkan Polwan serta Ibu-ibu Bhayangkari kepada Masyarakat, agar Masyarakat lebih mengenal apa itu Polisi, Polwan dan Bhayangkari," ujarnya.
Sebagai seorang anggota Polwan dan Ibu Bhayangkari Ny. Santika Budhiata ia juga berharap kepada Polwan dan para Bhayangkari agar semakin semangat dan profesional dalam bertugas semoga ke depan semakin jaya, maju, Indonesia semakin kuat melatih pagar bangsa.
"Tugas Polwan adalah lebih humanis kepada Masyarakat makanya para Polwan ditampilkan untuk berada digarda terdepan agar bisa menyentuh hati masyarakat di Indonesia khususnya Boven Digoel," ujarnya.
Ia berharap ke depan, para polwan menjaga kekompakan sesama polwan dan bersinergi bersama Bhayangkari agak ke depan kita bisa melaksanakan kegiatan dengan baik dan lancar dan semakin sukses.
Faruk salah seorang petani Boven Digoel penerima bingkisan mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan pemberian bingkisan oleh Polwan dan Bhayangkari Boven Digoel di kediamannya. Di mana kunjungan tersebut merupakan yang pertama bagi dirinya bersama petani lainnya.
"Dengan kunjungan ini membuktikan kini unsur Kepolisian makin dekat dengan masyarakat, dengan tidak canggung mengunjungi langsung pemukiman petani," ujar Faruk.
Sementara itu Ketua Bhayangkari Boven Digoel Ny. Santika Budiartha menyebut, kunjungan yang dilakukan kepada para petani ini bertujuan untuk silaturahmi dan berbagi. Ia harapkan masyarakat terus bersama POLRI untuk ikut menjaga keamanan daerah.
Ny. Santika juga memberikan semangat para petani agar bekerja lebih giat lagi dan semangat agar bisa menghasilkan serta menyediakan sayuran yang sehat untuk masyarakat Boven Digoel. (MC Boven Digoel (DIA).