:
Oleh MC KAB TOBA, Selasa, 15 Agustus 2023 | 17:34 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 375
Toba, InfoPublik - Dinas Perhubungan Kabupaten Toba, Provinsi Sumatra Utara bersama Polisi Militer dan Polri menggelar Audit Inspeksi Keselamatan Lalu Lintas selama tiga hari.
Audit Inspeksi Keselamatan ini digelar untuk menertibkan angkutan umum dengan plat hitam.
Keterangan tersebut disampaikan oleh Parsaoran Rudy Manik, Kabid Pengembangan dan Keselamatan di Dinas Perhubungan Kabupaten Toba.
"Awalnya kita hanya untuk menertibkan penggunaan angkutan umum plat hitam yang membawa anak sekolah," sebutnya, di Jl. Lintas Sumatera, Balige, Kabupaten Toba, Selasa (15/8/2023).
Rudy menambahkan, selain menertibkan angkutan umum dengan plat hitam, petugas juga merazia kendaraan umum dan angkutan barang lainnya yang tidak memiliki izin trayek, KIR dan administrasi lainnya. Meski demikian, Rudy mengatakan bahwa inspeksi yang dilakukan hanya bersifat sosialisasi.
"Ini sifatnya sosialisasi, jadi kita hanya membuat surat pernyataan kepada pemilik angkutan kota atau angkutan umum penumpang agar mengurus izinnya dan mengalihkan angkotnya dari plat hitam menjadi plat kuning," lanjutnya.
Terkhusus untuk angkutan umum yang berasal dari luar daerah, petugas juga memberikan sosialisasi agar segera mengurus KIR dan ijin trayek.
"Angkutan dari luar kota juga kita periksa. Bagi yang tidak lengkap, kita buatkan surat pernyataan agar mengurus surat-suratnya selama 14 hari ke depan. Jika tidak, maka akan kita tindak," ujar Rudy mengakhiri. (MC Toba rits/rik)