:
Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL, Jumat, 11 Agustus 2023 | 17:34 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 300
Boven Digoel, InfoPublik - Guna mempercepat pembangunan jembatan di Prabu Kampung Asiki Distrik Jair, Pemerintah Daerah Kabupaten Boven Digoel akan menyiapkan data-data serta rekomendasi untuk pembangunan jembatan di Prabu Asiki.
Hal ini sesuai dengan hasil Focus Group Discussion (FGD) prastudi kelayakan pembangunan pelabuhan laut yang diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Boven Digoel, Jumat (11/08/23).
Saat ditemui di sela-sela kegiatan Bupati Boven Digoel Hengki Yaluwo mengatakan pertemuan pemerintah daerah dan Kementerian Perhubungan membahas tentang pembangunan pelabuhan di Boven Digoel. Dalam pertemuan ini memang masih banyak hal yang kurang dari Pemda Boven Digoel terutama kesediaan data, termasuk rekomendasi-rekomendasi untuk memperkuat pembangunan jembatan di Prabu Asiki Distrik Jair.
"Hal ini karena pelabuhan di Prabu Asiki tanah sudah merupakan milik pemerintah daerah, sehingga akan segera di komunikasikan dengan OPD-OPD yang terkait, jika tanah itu bisa di hibahkan maka Pemda akan menhibahkan tanah pelabuhan Kementerian,sehingga untuk mendapatkan pembangunan jembatan oleh Kementerian, bisa terwujud," ujarnya.
Pembangunan jembatan di Asiki Parbu ini sangat penting karena pelabuhan ini bukan hanya mengakses wilayah Boven Digoel, tetapi ke Pegunungan Bintang yang merupakan kabupaten terdekat yang ada di wilayah Boven Digoel. Jembatan ini nantinya juga bisa melayani pemerintahan dan menghidupkan perekonomian di Boven Digoel.
Hengki juga mengungkapkan untuk titik pembangunan jembatan yang sudah di agenda oleh pemerintah daerah, ini adalah pelabuhan Prabu Asik karena tanah sudah tidak bermasalah, pemerintah sudah bayar lunas, tinggal pemerintah bangun jembatan di tempat itu,hanya karena kami APDD daerah tidak cukup maka pemerintah melimpahkan kepada pemerintah pusat melalui Kementerian Perhubungan.
Rencana pembangunan akan dilakukan secepatnya akan dilakukan. "Tergantung data dari Pemda dan mulai pertemuan hari ini saya akan perintahkan semua untuk siapkan data dan saya akan pantau jaga sampai rekomendasi ini jadi, sehingga sebelum masa jabatan selesai jembatan ini sudah setengah jadi," tutupnya.
Sementara itu perwakilan Kementerian Perhubungan dari Dirjen perhubungan laut Catur mengungkapkan siap mendukung serta mensupport pemerintah Kabupaten Boven Digoel dalam pembangunan jembatan.
Lanjutnya hal ini sesuai dengan arahan kebijakan dari presiden yang kemudian juga yang kemudian di limpahkan ke kementerian dari menteri juga sudah mengarahkan terkait pembangunan yan merata di seluruh wilayah Indonesia.
"Jadi kalau istilahnya di kita kayak Indonesia sentris, jadi tidak hanya di lokasi tertentu di Pulau Jawa dan Sumatra, tapi seluruh di pulau di Indonesia, dari mulai sabang sampai Merauke," ujarnya.
Ia juga berharap pemerintah daerah Kabupaten Boven Digoel mensuport kementerian agar pelabuhan ini bisa dibangun yaitu dengan menyediakan data dukung untuk pembangunan jembatan karena yang mengetahui kebutuhan daerah ini ada pemerintah daerah. (MC Boven Digoel/DIA).