Titik Nol Pembangunan Stadion Mini Di Lapangan SepakBola Desa Bukit Peninjauan II

:


Oleh MC KAB SELUMA, Kamis, 3 Agustus 2023 | 15:36 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 213


Seluma, InfoPublik - Titik nol pembangunan Stadion Mini di Kabupaten Seluma akhirnya terealisasi. Tepatnya berlokasi di Lapangan Sepakbola Desa Bukit Peninjauan II Kecamatan Sukaraja, Selasa (1/7/2023).
 
Pemberian tanda titik nol pembangunan stadion mini ini dilakukan langsung oleh Kepala Dispora Provinsi Bengkulu Ika Joni Ikhwan, SE, MM didampingi Kepala Disparpora Seluma H. Syaiful Anwar, S.Pd, M.Pd, dan Kabid Pemuda dan Olahraga Seluma Hasbi Sadiki, SE, M.Si.
 
Kadispora Provinsi Bengkulu dalam sambutannya berharap dengan adanya stadion mini ini untuk dimanfaatkan sebagai tempat representatif dan berlatih Sepakbola.
 
Kepala Disparpora Seluma melalui Kabid Pemuda dan Olahraga menyampaikan, "Pembangunan stadion mini ini akan dilaksanakan selama kurang lebih 120 hari kedepan".
 
Dalam kegiatan ini turut hadir yakni Kabid Prestasi Dispora Provinsi Bengkulu Aswandi, S.Pd, Tim Pendamping dari Kejati Bengkulu, Konsultan Pengawas, Konsultan Perencanaan, Pengelola Teknis, Kontraktor, Babimkamtibmas serta Plh. Kades, Perangkat Desa, dan anggota BPD Desa BP II.
 
Sebagai informasi, pembangunan Stadion Mini salah satu program kerja Dispora Provinsi Bengkulu. Hanya dibangun di 5 (lima) titik lokasi, dan salah satunya ada di Kabupaten Seluma, tepatnya di Desa Bukit Peninjauan II ini.
 
MC Kabupaten Seluma/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kabupaten Seluma.
Sumber: Disparpora Seluma.