:
Oleh MC KAB PIDIE, Kamis, 27 Juli 2023 | 20:50 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 70
Sigli,InfoPublik - Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Perdagkop & UKM) Pidie menggelar kegiatan Pengembangan Kapasitas SDM Usaha Mikro melalui Vokasi di Sektor Ekonomi Kreatif, di Aula Suman Mark, Rabu (28/7/2023).
Pada kesempatan ini, Kadis Perindagkop & UKM, Cut Afrianidar, selaku yang memberi materi menyampaikan tentang kewirakoperasian menyampaikan dasar-dasar pembentukan koperasi dan mengajak semua pelaku UMKM untuk berkoperasi agar lebih kuat secara ekonomi.
"Kalau mau maju secara pribadi, kita bisa mendirikan PT atau CV, tapi kalau mau maju bersama mari kita bergabung dengan koperasi,"katanya.
Ia juga menyampaikan, terima kasih kepada Kementerian Koperasi UKM RI, melalui Deputi Bidang Usaha Mikro Asisten Deputi Pengembangan Kapasitas Usaha mikro yang telah menyelenggarakan kegiatan ini di Kabupaten Pidie.
"Ini sangat membantu untuk membuka wawasan dan pengetahuan pelaku UMKM dalam pengembangan Usaha dan Produknya, baik dari kemasan dan varian rasa terutama untuk produk Kuliner khas Pidie, sehingga kuliner yang telah ada sejak dulu masih tetap diminati dan mampu bersaing dengan produk- produk kuliner lainnya,” jelasnya.