:
Oleh MC KAB. HALMAHERA SELATAN, Kamis, 20 Juli 2023 | 21:03 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 295
Tangerang, InfoPublik - Melalui Asosiasi Pemerintah Kabupaten Se-Indonesia (APKASI) Pemerintah Daerah (Pemda) Halmahera Selatan, Maluku Utara, siap menampilkan komoditas unggulan serta mempromosikan produk Lokal khas Bacan dan Maluku Utara, di Tangerang Banten. Kamis-sabtu, tanggal 20-22 Juli 2023.
Komoditas unggulan berupa produk Lokal khas Bacan Halmahera Selatan ini, ditampilkan dan dipromosikan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Diskoperindag UKM) Halsel dengan kemasan siap saji. Sementara itu, Dinas Pertanian, Peternakan dan Ketahanan Pangan (DP2KP) Halsel menyediakan dan menampilkan komoditas unggulan Halmahera Selatan dalam bentuk bahan bakunya (Mentah).
Kata Soadri, Komoditas unggulan Halmahera Selatan yang ditampilkan dan dipromosikan ini yakni,
- Kopi Liberica Halmahera Selatan
- Minuman goraka Instan (Jahe) Halmahera Selatan
- Minuman buah Pala Maluku Utara
- Halua Kenari Halmahera Selatan
- Abon Ikan Halmahera Selatan
- Kerupuk kamplang putri Bajo Halsel
- Ikan Ngafi Halmahera Selatan
- Gula Merah Bacan Halmahera Selatan
- Keripik Keladi Halmahera Selatan
Terdapat kurang lebih 9 Produk UKM Unggulan Halmahera Selatan yang ditampilkan dan dipromosikan pada Kegiatan APKASI, yang dilangsungkan dengan Agenda Nasional Otonomi Expo 2023 yang dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo di Tangerang Banten.
Sebelumnya kepala Dinas Perindagkop Halmahera Selatan, Soadri Inggratubun saat diwawancarai wartawan mengatakan bahwa Diskoperindag melalui bidang UKM-nya menyediakan produk Lokal khas Bacan, Halmahera Selatan dalam bentuk bahan jadi yang sudah siap saji.
"Kita Perindag menyediakan produk Lokal yang sudah siap saji seperti Minuman goraka maupun minuman buah pala. Karena Dinas Pertanian menyediakan komoditas unggulan Halmahera Selatan yang masih dalam bentuk baku atau mentah," kata Soadri Kamis (20/7/2023)
Seperti sebelumnya yang diberitakan media ini bahwa terdapat beberapa komoditas unggulan Halmahera Selatan yang juga akan dipromosikan.
Salah satu Komoditas Unggulan Pertanian Halmahera Selatan yakni Kopi Liberika US (Usman Sidik) yang ditampilkan pada Apkasi Otonomi Expo 2023 tersebut.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Halsel, Agus Heriawan, saat dikonfirmasi wartawan belum lama ini.
Agus mengungkapkan bahwa kopi liberika yang sudah terdaftar di Kementerian Pertanian ini akan menjadi salah satu produk unggulan dengan nama Liberika US sebagai simbol daerah Halsel.
Kata dia, Selain kopi Liberika, ada beberapa komoditas pertanian yang juga akan di tampilkan pada acara Apkasi Otonomi Expo 2023 seperti pala, cengkeh, kenari dan mawe. Menurut Agus, Mawe jenis buah berkadar asam tinggi ini merupakan salah satu komoditas unggulan pertanian yang hanya ada di Halmahera Selatan.
Lanjutnya, Komoditas perkebunan lain yang juga turut di tampilkan di Apkasi Expo 2023 yaitu kenari dengan tampilan habitat pohon, buah dan cara pengolahannya. Tak ketinggalan juga salah satu komoditas unggulan Halsel yaitu buah Pala endemik yang berada di Gunung Sibela yang di kenal dengan nama Pala Madaya.
Agus berharap dengan memperkenalkan produk unggulan asal bumi saruma pada Apkasi Otonomi Expo 2023 ini, semoga investor bisa melirik dan menanamkan investasi di bidang perkebunan Kabupaten Halmahera Selatan.
Untuk diketahui, agenda ini akan diikuti oleh Seluruh Pemerintah Kabupaten di Indonesia. Tak terkecuali Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan yang akan memamerkan serta mempromosikan produk-produk komoditas unggulan dan produk Lokal UKM Halmahera Selatan.