:
Oleh Kabupaten Morowali Utara, Selasa, 18 Juli 2023 | 05:37 WIB - Redaktur: Kusnadi - 50
Morowali Utara, InfoPublik - Dalam Rangka Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63 Tahun 2023, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara bekerja sama dengan Cabang Kejaksaan Negeri (Cabjari) Morowali di Kolonodale menggelar Kegiatan Sosialisasi "Upaya Pencegahan Tindak Pidana Korupsi Dalam Pelaksanaan Pengadaan Barang Dan Jasa Pemerintah" bertempat di Aula Hotel Bougenville pada Senin, (17/07/2023).
Dalam sambutannya, Bupati Delis mengatakan bahwa pengadaan barang dan jasa saat ini telah dilaksanakan secara elektronik. Hal ini dilakukan agar efisiensi dan transparansi atas pengadaan barang dan jasa dapat terlaksana dengan baik. Beliau berharap kasus tindak pidana korupsi yang terjadi pada proses pengadaan barang dan jasa dapat dicegah.
"Dengan dilaksanakannya sosialisasi ini, kami berharap tindak pidana korupsi yang terjadi pada proses pengadaan barang dan jasa dapat dicegah," ujarnya.
Bupati Delis yang saat ini masih dalam masa pemulihan Pasca Operasi Mata, mengaku sangat mengapresiasi berbagai terobosan Kejaksaan Agung yang direalisasikan dalam program-program yang berpihak kepada rakyat.
Salah satu terobosan tersebut diantaranya Keadilan Restoratif atau yang biasa dikenal dengan Restorative Justice wujud dari keadilan yang berpusat pada pemulihan korban, pelaku kejahatan dan masyarakat, serta program Jaksa Garda Desa (Jasa Desa) yaitu program yang meningkatkan kesadaran hukum bagi Pemerintah Desa.
Bupati Delis juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Cabjari Morowali di Kolonodale yang selama ini telah melakukan pendampingan terhadap berbagai proses pengadaan barang dan jasa lingkup Pemda Morut.
"Mari ikuti kegiatan sosialisasi ini secara optimal dalam rangka menjaga dan mencegah diri kita dari tindak pidana dalam pelaksanaan pengadaan barang dan jasa", pungkasnya.
Di akhir sambutan, Bupati Delis mengucapkan Selamat Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63 yang akan diperingati pada tanggal 22 Juli 2023 mendatang untuk Kajari Morowali khususnya Cabjari Morowali yang ada di Kolonodale. Hari Bhakti Adhyaksa merupakan hari peringatan berdirinya Kejaksaan Republik Indonesia.
Kegiatan dilanjutkan dengan Sosialisasi yang disampaikan oleh Rahfan Mokoginta, selaku narasumber.
Nampak hadir mendampingi Bupati yakni Ketua DPRD Morut yg diwakili oleh Yanto Baoli, Sekretaris Daerah Morut Ir. Musda Guntur, MM, Kasat Reskrim Polres Morut Arsyad Maaling, Kacabjari Kolonodale yang diwakili oleh Erin Pradana, Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Moh. Ridho Hamzah..
Hadir pula para Pejabat Pembuat Komitmen, para Pejabat Penatausahaan Keuangan, PPTK, Para Camat, para Kasubag Program serta operator yang ada pada masing-masing OPD. (RD/AW/IL)