Warga Okaba Diingatkan Tidak Boleh Bakar Hutan

:


Oleh MC KAB MERAUKE, Senin, 17 Juli 2023 | 21:49 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 47


Merauke, InfoPublik - Warga Distrik Okaba, Kabupaten Merauke diingatkan untuk tidak boleh membakar hutan, karena dapat merusak ekosistem alam. Peringatan ini disampaikan Babinsa Koramil Okaba Kodim 1707/Merauke Serda Ardiansyah kepada masyarakat Kampung Buepe di halaman rumah Lukas Samkakai, Sabtu (15/7/2023).

Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito melalui Danramil 1707-06/Okaba Kapten Inf Arman Tanjung mengatakan bahwa Babinsa Serda Ardiansyah mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kerukunan tersebut bertujuan agar situasi wilayah selalu kondusif, masyarakat merasa nyaman dan aktivitas masyarakat berjalan lancar sebagaimana mestinya.

"Larangan membakar hutan sembarangan disampaikan karena selain dapat merusak ekosistem alam juga dapat menyebabkan polusi udara sehingga mengganggu pernapasan maupun kesehatan serta dapat mengganggu penerbangan pesawat karena di Distrik Okaba ada sarana Bandar Udara," katanya.

Lukas Samkakai dan Seblom Kinambe mewakili masyarakat Kampung Buepe yang lain mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Pos Ramil Kaptel Koramil Okaba yang telah berkunjung di Kampung Buepe dan mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kerukunan serta tidak boleh membakar hutan sembarangan yang dapat merusak alam dan dapat mengganggu kesehatan.(McMrk/02/Ngr/Eyv)