Oleh MC KAB SELUMA, Selasa, 6 Juni 2023 | 18:50 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 118
Rimbo Kedui, InfoPublik - Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma H. Hadianto, SE, MM, MSi membuka Festival Jambar Tingkat Kecamatan Seluma Selatan, Senin (5/6/2023) di Halaman Kantor Camat Seluma Selatan.
Dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Seluma, Kepala Dinas Dukcapil, Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah, Camat Seluma Selatan beserta jajaran, BMA Kecamatan Seluma Selatan, Seluruh Kades/Lurah se-Kecamatan Seluma Selatan.
Camat Seluma Selatan Miri Arianto, SE dalam sambutannya menyampaikan, "Terima kasih kepada BMA Kecamatan Seluma Selatan, Kades dan Lurah se-Kecamatan Seluma Selatan yang telah mendukung kegiatan festival jambar ini".
"Festival Jambar ini diikuti 18 peserta yang terdiri dari kelurahan, desa, Puskesmas dan sekolah yang ada di Kecamatan Seluma Selatan", ujarnya.
Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma dalam arahannya antara lain menyampaikan pada hari ini festival jambar dilaksanakan serentak di 14 kecamatan se-Kabupaten Seluma.
"Festival Jambar ini dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-20 Kabupaten Seluma yang bertema : Selumaku Selumamu Jugo, Besamo Kito Alapkan", ujarnya.
"Sesuai dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Seluma yaitu Seluma Berbudaya dan Beragama, tadi telah kita lihat anak-anak kita melaksanakan tari adat yaitu tari Andun berpasangan dan kami ingatkan kembali kepada seluruh kecamatan di Kabupaten Seluma untuk melestarikan adat istiadat yang ada di Kabupaten Seluma ini", lanjut Sekda. (AMS/EM/MC Kabupaten Seluma/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kabupaten Seluma)
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber infopublik.id