:
Oleh Kabupaten Morowali Utara, Selasa, 30 Mei 2023 | 18:22 WIB - Redaktur: Kusnadi - 145
Morowali Utara, InfoPublik - Diskominfo Morut gelar Workshop Literasi Digital Cerdas Bermedia Sosial Dalam Menghadapi Pemilu Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Morowali Utara, di Ruang Guru SMA Negeri 1 Petasia, Selasa (30/05/2023). Kegiatan yang dibuka oleh Bupati Morowali Utara Delis Julkarson Hehi ini dihadiri oleh sejumlah siswa/siswi SMA/Sederajat.
Dalam sambutannya, Bupati Delis mengatakan bahwa para generasi muda saat ini yang disebut juga dengan "Generasi Milenial" bukan hanya memiliki kecerdasan intelektual, namun juga harus memiliki kecerdasan emosional, kecerdasan spiritual dan juga kecerdasan sosial. Apalagi di era digital yang memiliki banyak platform media sosial dan kemudahan akses informasi, para siswa diminta wajib memiliki kecerdasan sosial terutama kecerdasan dalam bermedia sosial.
"Sesuai tema kita pada kegiatan ini, maka kita wajib untuk cerdas bermedia sosial. Sebelum adik-adik menyebarkan konten apapun di media sosial, selidiki dulu kebenarannya. Apabila tidak ada manfaat bagi orang lain, maka jangan disebarkan," jelasnya.
Bupati Delis juga menawarkan kepada para siswa siswi yang hadir untuk ikut serta dalam seleksi penerimaan beasiswa untuk menempuh pendidikan kuliah di China pada akhir tahun ini.
"Di akhir tahun ini kami akan buka seleksi penerimaan beasiswa untuk adik-adik yang ingin kuliah di China. Tahun lalu kami telah berangkatkan satu orang dan pada tahun ini kami akan berangkatkan 5 orang lagi. Seluruh biaya kuliah dan seluruh biaya tempat tinggal akan kami tanggung," ujarnya.
Bupati ingin seluruh generasi muda yang ada di Kabupaten Morowali Utara dapat menggunakan internet dan media sosial dengan baik untuk mendapatkan ilmu dan informasi-informasi yang memberi manfaat positif bagi diri sendiri maupun orang lain.
"Masa depan daerah dan negara ini berada di tangan adik-adik sekalian. Kejarlah impianmu setinggi bintang dilangit. Tanamkan dalam pikiran adik-adik bahwa kita mampu dan bisa meraih impian. Percayalah, dengan doa dan kerja keras, setinggi apapun impian kita pasti akan dapat tercapai dengan baik," pungkasnya.
Sebelumnya, laporan yang dibacakan oleh Rahmawati Donda, selaku Kabid IKP Diskominfo Morut mengatakan, tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman mengenai Literasi Digital kepada siswa/siswi SMA Sederajat, yang masuk dalam kategori Pemilih Pemula (Sudah Berusia 17 Tahun), agar cerdas dalam bermedia sosial dalam menghadapi Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Morowali Utara.
"Adapun sasaran yang ingin kami capai dalam kegiatan ini antara lain memberikan penjelasan dan edukasi kepada siswa tentang manfaat positif media digital sebagai sarana interaksi, komunikasi, kolaborasi, dan sumber informasi bagi para siswa untuk memenuhi berbagai kebutuhan informasi. Memberikan penjelasan dan pengarahan kepada siswa agar mampu menyaring dan bijak dalam berbagi informasi di media sosial, serta mengarahkan siswa agar memperhatikan etika dalam menggunakan media sosial," jelasnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi yang disampaikan oleh Hasyim R, selaku Kabid IKP Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Sulteng.
Nampak hadir bersama Bupati Delis yakni Kabid IKP Diskominfo Provinsi Sulteng Hasyim R, Kepala Dinas Kominfo Morut DmIvan Rizal Mareoli beserta Jajaran dan Staf IKP, Kepala SMAN 1 Petasia Ningsih, serta guru pendamping. (RD/AW/Ian).