Bupati Morowali Utara Hadiri Sertijab Dandim 1311 Morowali 

:


Oleh Kabupaten Morowali Utara, Sabtu, 27 Mei 2023 | 15:06 WIB - Redaktur: Kusnadi - 463


Bungku, InfoPublik - Bertempat di Aula Ksatsia Makodim 1311 Morowali, Bupati Morowali Utara Delis Julkarson Hehi, bersama Ny. Febriyanthi H.D.J Hehi, menghadiri Sertijab Komandan Kodim 1311 Morowali Letkol Inf Constantinus Rusmanto, kepada Dandim baru Letkol Inf Alzaki,  Kamis (25/5/2023).

Dalam sambutannya Letkol Inf Constantinus Rusmanto menyapaikan, rasa syukur dan terimakasih atas terselenggaranya acara lepas sambut yang penuh kehangatan dan keakraban ini.

Lebih lanjut Letkol Inf Constantinus Rusmanto mengucapkan terima kasih atas dedikasi, kerjasama, sinergitas serta dukungan dari Bupati Morowali dan Bupati Morowali Utara selama ini yakni sejak 5 Oktober 2021 diriny menerima SK Jabatan ini sehingga dapat melaksanakan tugas dengan baik. 

"Ucapan terimakasih dan permohonan maaf jika selama bertugas kurang lebih 1 tahun 7 bulan ada tindakan saya yang kurang berkenan sebagai manusia biasa tentu dalam memimpin tidak luput dari kesalahan dan kehilafan, baik disengaja maupun tidak disengaja," ucapnya.

Sementara itu pejabat Dandim baru memperkenalkan diri, Letkol Inf Alzaki, asli Sumatera Barat, terakhir menjabat sebagai Kopassus, dan sekarang dipercaya menjabat sebagai Dandim 1311 Morowali/Morowali Utara.

“Saya berharap ke depan bisa menjalin kerjasama dan koordinasi yang baik, karena ini merupakan awal bagi saya untuk memimpin kesatuan teritorial, begitu juga saya berharap Pemerintah Kabupaten bisa memberdayakan kami untuk turut serta mewujudkan keamanan Morowali dan Morowali Utara yang lebih maju," tegasnya.

Salah satu yang menjadi tugas kami adalah mengoptimalkan potensi geografi, demografi, kondisi sosial, manunggal dengan rakyat untuk membentuk rayon yang tangguh demi pertahanan Negara Indonesia.

"Ini merupakan pengalaman pertama saya berada di satuan Teritorial dan merupakan jabatan pertama kali saya sebagai Dandim, sehingga masih perlu banyak belajar, dan bimbingan," ungkapnya.

Bupati Morowali Utara, Delis Julkarson Hehi, dalam sambutannya mengatakan, selamat datang dan selamat bertugas ditempat baru Dandim 1311 Morowali/Morowali Utara Letkol Inf Alzaki.

Kabupaten Morowali dan Morowali Utara ini merupakan Kabupaten dengan pertumbuhan ekonomi 3 besar tertinggi di Indonesia, sehingga wajar apabila perwira-perwira terbaik ditempatkan di daerah ini.

Iklim investasi berjalan dengan sangat baik, tidak lepas dari dukungan dari Dandim selama bertugas di sini, dan dirinya percaya bahwa situasi ini akan terus terjaga dalam kepemimpinan Dandim yang baru.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Morowali dan Morowali Utara menyampaikan kesan mendalam, penghargaan, apresiasi serta ucapan terima kasih kepada Bapak Letkol Inf Constantinus Rusmanto, yang selama ini telah memberikan sumbangsih, dedikasi dan pengabdiannya bagi kemajuan wilayah Kabupaten Morowali dan Morowali Utara, terutama dalam aspek pemeliharaan kondisi teritorial wilayah yang senantiasa aman dan berjalan secara kondusif," Jelas Bupati Delis.

Bupati Delis juga berharap Bapak Letkol Inf Constantinus Rusmanto dapat mengemban tugas dan amanah serta sukses di tempat tugas yang baru. "Hubungan kemitraan dan silaturahim kita yang selama ini sudah berjalan dan terjalin dengan baik, akan tetap selalu terpelihara dan terjaga secara berkesinambungan,” tutupnya.

Kegiatan ini dirangkaikan dengan penyerahan hibah lahan dari Pemerintah Kabupaten Morowali Utara, yang diserahkan langsung oleh Bupati Delis kepada TNI AD untuk rencana pembangunan markas bagi kesatuan Batalyon 716, diatas lahan seluas 20 Ha, lokasi di Talandaka Desa Beteleme Kec. Lembo.

Turut hadir dalam kegiatan sertijab yakni Forkopimda Morowali/Morowali Utara, Jajaran Perwira Makodim 1311/Mrw, Jajaran Korcabrem 132 Tadulako, Jajaran Persit Cabang Morowali, Pimpinan Perusahaan, Pimpinan Perbankan, BUMN serta pejabat Instansi vertikal lainnya wilayah Kabupaten Morowali. (RD/Sam).