Latih Keterampilan, Dispust HSU Gelar Pelatihan Membuat Buket

:


Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA, Kamis, 25 Mei 2023 | 18:57 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 89


Amuntai, InfoPublik - Sebanyak 12 orang dari perpustakaan desa mengikuti pelatihan membuat buket yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan (Dispust) Hulu Sungai Utara (HSU), di Aula Dispust HSU, Selasa (23/5/2023). 

Kegiatan ini merupakan implementasi dari perpustakaan berbasis inklusi sosial, dimana perpustakaan bukan hanya membaca, tapi bisa langsung diterapkan.

"Kegiatan ini tentunya untuk memperdayakan masyarakat selain itu juga untuk mensejahterakan masyarakat," ucap Kabid Perpustakaan HSU, Farid Wajidi.

Dalam pelatihan ini para peserta diberikan keterampilan cara pembuatan buket bunga, buket uang hingga buket snack.

"Diharapkan setelah mengikuti kegiatan ini masyarakat dapat menciptakan lapangan kerja yang tentunya menjadikan penghasilan bagi masyarakat itu sendiri," harapnya.

Pelatihan ini dibiayai oleh anggaran Dinas Perpustakaan HSU dan rencananya program ini juga akan dilakukan kembali dengan kegiatan lainnya.

Sementara saat membuka kegiatan, Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Perpustakaan dan Kearsipan HSU Jumadi menyambut baik dan mengapresiasi Dispersip HSU yang telah memberikan pelatihan ini.

Saat ini lapangan kerja semakin sedikit sementara tenaga kerja makin bertambah, sehingga diperlukan skil atau keahlian. Pelatihan ini menciptakan potensi lapangan kerja dan sangat bermanfaat bagi peserta. (Diskominfosandi/febri/rhn/ricky)