:
Oleh MC KAB PIDIE, Jumat, 12 Mei 2023 | 11:02 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 130
Sigli, InfoPublik - Satuan Tugas Operasi Teritorial (Satgas Opster) TNI TA. 2023 Wilayah Kodim 0102/Pidie melaksanakan kegiatan sasaran fisik dengan memberikan bantuan Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Gampong Blang Tho, kecamatan Titeu, kabupaten Pidie.
Bantuan ini diberikan kepada lima warga, salah satunya adalah Munzari warga desa Blang Tho.
Dansub Operasi Teritorial 2023 Wilayah Kodim 0102/Pidie, letkol Inf Abd Jamal Husin melalui Koordinator lapangan (Pasiter) Kapten Inf Dominggus Pardiara, menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Kegiatan Opster TNI ini bertujuan untuk membatu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di wilayah rawan konflik dan pulau terluar guna menjaga stabilitas Nasional,”kata Pasiter Kodim 0102/Pidie, Kamis (11/5/2023).
Ia menambahkan pengerjaan RTLH milik Munzari ini rampung dalam waktu pengerjaan 12 hari.
"Alhamdulillah dalam waktu 12 hari anggota Satgas Opster yang dibantu oleh masyarakat telah berhasil rampung 100 persen mengerjakan RLTH milik Munzari dengan lancar dan tanpa kendala apapun," ujarnya.
Hal yang dikerjakan pada kegiatan rehab rumah tesebut meliputi, pembongkaran rumah lama, pemasangan tiang baru, pemasangan batu bata, plafon, jendela, pintu serta pengecoran lantai, septi tank dan kloset kamar mandi.(Mc.Pidie/Eyv)