:
Oleh MC KAB BLORA, Minggu, 7 Mei 2023 | 03:39 WIB - Redaktur: Tobari - 260
Blora, InfoPublik - Ketua Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Blora Umbaran Wibowo menerangkan, ratusan bonsai dari berbagai daerah mengikuti kontes di Blora, Jawa Tengah dengan mengusung tajuk Maks Mustika.
Uniknya bonsai yang dikonteskan kali ini merupakan bonsai berukuran tidak lebih dari 30 Centimeter.
"Ini adalah kelas khusus yang dipersiapkan untuk kontes tingkat Asia yang akan digelar di Bali, Desember 2023 mendatang," jelas Umbaran Wibowo, Sabtu (6/5/2023).
Ratusan bonsai itu datang dari berbagai kota besar seperti Jakarta, Bekasi, Surabaya, Semarang hingga Kalimantan. "Sesuai konsepnya, kontes kali ini hanya diperuntukkan bonsai-bonsai dengan ketinggian maksimal 30 Centimeter," katanya.
Diterangkannya, kontes bonsai Maks Mustika adalah sebuah penjaringan, bonsai-bonsai berkualitas yang akan mewakili PPBI Blora di ajang kontes bonsai Asia, bulan Desember mendatang.
"Dengan tajuk Bonsai Road To The Max di Pulau Dewata Bali, yang melibatkan beberapa negara di antaranya Vietnam, Singapura, Malaysia, China dan lainnya," tambahnya.
Jadi bukan lagi nasional melainkan internasional, sehingga untuk 20 besar, akan dikirim ke Bali ikut kompetisi Asia mewakili Jateng, dengan kuota tiket dari PPBI Blora.
Meski berukuran kecil, namun bonsai itu nampak cantik dan indah. Harga jualnypun fantastis di kisaran puluhan juta hingga ratusan juta rupiah.
"Kontes bonsai mini ini merupakan pertama kali di gelar di Jawa," kata Umbaran Wibowo.
Selain itu kontes digelar untuk lebih mempopulerkan bonsai-bonsai berukuran mini di masyarakat.
Hasil penjurian telah menobatkan bonsai jenis pohon santigi, pengiriman dari wilayah Pati, Jateng sebagai bonsai terbaik.
Sementara itu peringkat kedua disabet pohon santigi dari Kabupaten Gresik, Jatim. Sedangkan peringkat ketiga disabet pohon anting putri dari Kabupaten Grobogan, Jateng.
Selajutnya bonsai-bonsai juara mendapatkan piala dan sertifikat, untuk kemudian sebagai dokumen, untuk diberangkatkan ke Bali.
Acara itu diapresiasi dan didukung oleh Bupati Blora Arief Rohman yang menyempatkan waktu untuk hadir secara langsung. (MC Kab Blora/Teguh/toeb).