:
Oleh MC KAB TOBA, Selasa, 18 April 2023 | 19:55 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 81
Toba, InfoPublik - Menyambut Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 Masehi, Polres Toba menggelar Operasi Ketupat 2022. Operasi ini serentak digelar di seluruh Indonesia selama 14 hari, mulai 18 April sampai 1 Mei 2023.
Kegiatan apel gelar pasukan ini di laksanakan di Mapolres Toba, Kecamatan Siantar Narumonda, Kabupaten Toba , Provinsi Sumatra Utara, Senin (17/4/2023).
Wakil Bupati Toba Tonny M.Simanjuntak bertindak sebagai Pemimpin Apel didampingi Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb dan Kasdim 0210/TU Mayor Arh AS Butarbutar
Turut hadir Wakapolres Toba Kompol Lamin, PJU Polres Toba, jajaran Danramil se Kabupaten Toba, Dinas Kesehatan Toba, Satpol PP Kabupaten Toba, Koramil se Kabupaten Toba, Damkar Kabupaten Toba, Basarnas Danau Toba, Dishub Kabupaten Toba, Jajaran Polres Toba, Sub Denpom 1/2 Balige
Tema kegiatan Apel yang mengangkat tema “Mudik Aman Berkesan."
Wabup Toba membacakan sambutan Kapolri Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si yang mengatakan apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2023.
"Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata sinergitas Polri dengan stake holder terkait dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H”katanya .
Selanjutnya disebutkan , Operasi Ketupat 2023 melibatkan 148.261 personel gabungan yang terdiri dari TNI-Polri Kementerian terkait, BNPB, BMKG, Basarnas, Pertamina, Jasa Raharja, Jasa Marga, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Pramuka dan Mitra Kamtibmas lainnya
“Nantinya para porsenel tersebut akan menempati 2.787 pos, dengan rincian 1.857 pos pengamanan, 713 pos pelayanan, dan 217 pos terpadu” katanya.
Memastikan kelancaran hari raya Idul Fitri 1444 H, serta mewujudkan “Mudik yang Aman dan Berkesan” begitu pula pada saat arus balik, terdapat beberapa penekanan untuk dipedomani dan dilaksanakan.
Pertama, laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan tanamkan dalam diri bahwa melakukan pengamanan dalam operasi ketupat 2023.
Kedua, Kedepankan langkah-langkah humanis, terapkan buddy system dan pedomani SOP.
Ketiga, pastikan ketersediaan perlengkapan pribadi, sarpras dan berbagai fasilitas penunjang lainnya pada setiap pos pengamanan dan pos pelayanan terpadu.
Keempat berbagai langkah-langkah yang dilakukan pada pengamanan arus mudik juga harus diterapkan pada arus balik.
Kelima, pastikan informasi terkait kebijakan dan perkembangan situasi lalu lintas terkini tersampaikan dengan baik melalui iklan layanan masyarakat.
Keenam, perkuat sinergitas dan soliditas antara petugas pengamanan maupun stakeholder terkait.
Seusai acara dilanjutkan dengan Rakor Lintas Sektoral. (MC Toba dnm /rik)