:
Oleh MC Provinsi Sumatera Selatan, Senin, 17 April 2023 | 08:03 WIB - Redaktur: Kusnadi - 140
Palembang, InfoPublik - Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Hj. Feby Herman Deru (Feby Deru) cepat tanggap menyalurkan bantuan untuk masyarakat yang tertimpa musibah kebakaran. Diketahui sebelumnya api membakar tiga rumah di Lorong Depaten Lama Kelurahan 27 Ilir Kecamatan Ilir Barat II Palembang, Jumat (14/4/2024) malam.
Pada peristiwa tersebut selain rumah hangus terbakar, juga terdapat bangunan Taman kanak-kanak Syailendra.
Ketua TP PKK Provinsi Sumsel Feby Herman Deru mengaku prihatin atas musibah kebakaran yang menimpa warga 27 Ilir. Menurutnya, kehadirannya selain untuk melihat langsung kondisi rumah dan TK yang hangus terbakar, Ia juga bermaksud memberi semangat sekaligus berbagi bantuan.
“Harus ikhlas, bersabar karena ini musibah, namantabmusibah siapa yang mau, tapi kita harus terima. Tetap semanagat dan tetap kuat untuk bapak-bapak dan ibu-ibu yang menjadi korban, Insya Allah banyak kawan yang membantu baik itu pkk, pmi provinsi Sumsel mudah-mudahan kita selalu dalam lindungan Allah SWT,” katanya
Adapun bantuan yang juga diberikan oleh Pemprov Sumsel bersama PMI Provinsi Sumsel antara lain matras kasur, makanan siap saji, sembako, Family kit dan juga sejumlah uang tunai. Dalam kegiatan ini pula Ketua TP PKK Provinsi Sumsel didampingi oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Muhammad Yaser, SE. (Tim Media Dinas Kominfo Prov. Sumsel)