Sedekah Warga Singaran Pati Rp 25 Juta Diserahkan kepada Korban Kebakaran

:


Oleh MC KOTA BENGKULU, Kamis, 13 April 2023 | 09:57 WIB - Redaktur: Kusnadi - 152


Bengkulu, InfoPublik - Donasi yang terkumpul dari warga se-Kecamatan Singaran Pati untuk membantu Sulaiman, warga Kelurahan Panorama yang rumahnya terbakar sebesar Rp25 juta lebih. Uang sedekah dari gerakan Peduli Sesama itu Rabu siang (12/4/23) diserahkan langsung oleh Wakil Walikota Dedy Wahyudi kepada Sulaiman.

Hadir mendampingi penyerahan bantuan tersebut Camat Singaran Pati Alex Periansyah sebagai penggerak Gerakan Peduli Sesama Kecamatan Singaran Pati dan Lurah Panorama. Dana sebesar Rp 25 juta lebih itu terkumpul dari sedekah warga di 6 kelurahan atau 35 RT se-Kecamatan Singaran Pati.

"Saya (wawali) dengan camat, lurah, RT dan RW ikut berduka. Tapi kita bersyukur di Singaran Pati ini ada gerakan peduli sesama, setiap ada warga berduka maka pemerintah hadir. Maka hari ini kami atas nama Pemkot Bengkulu bersama warga memberikan bantuan bersama senilai Rp25 juta. Memang tidak bisa mengganti kerugian yang bapak alami, tapi semoga sedikit meringankan beban dan mohon digunakan dengan baik," ujar Dedy.

Pada kesempatan itu pula, selain menyerahkan bantuan dalam bentuk uang, Dedy juga menyerahkan dokumen-dokumen baru seperti KK, KTP, akta kelahiran dan lain-lain kepada keluarga Sulaiman karena dokumen-dokumen yang lama sudah terbakar.

Camat Singaran Pati Alex Periansyah mengatakan bahwa Gerakan Peduli Sesama ini sebenarnya implementasi dari inisiasi Walikota Helmi Hasan dan wawali Dedy Wahyudi tentang bersedekah.

"Gerakan peduli sesama ini meneruskan inisiasi dari pimpinan kita walikota dan wawali bahwa beliau ingin kita bersedekah. Gerakan ini kita munculkan agar kepedulian warga itu juga muncul. Ketika ada warga yang tertimpa musibah, maka melalui tangan kita pemerintah, lurah kita himbau untuk menghimpun sedekah melalui RT, kemudian RT menghimpun sedekah dari warga-warganya. Semoga dengan gerakan peduli sesama ini kita dijauhkan dari petaka, bencana dan mara bahaya," jelas Alex.

Tidak hanya warga yang terkena musibah kebakaran saja, namun jika ada warga yang sakit parah dan membutuhkan bantuan atau ada warga yang kebanjiran dan musibah-musibah lain, maka juga akan diberikan bantuan melalui Gerakan Peduli Sesama Kecamatan Singaran Pati.

Sementara Sulaiman yang telah menerima bantuan tersebut mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Bengkulu, camat, lurah, ketua RW, ketua RT dan warga Kecamatan Singaran Pati yang telah memberikan bantuan.

"Alhamdulillah, terima kasih pak wawali. Salam juga kepada pak walikota. Bantuan ini saya terima dan akan saya manfaatkan sebaik-baiknya. Sekali lagi terima kasih semoga pak walikota, wawali, pak camat, lurah dan ketua RT sehat selalu dan dilindungi Allah," ujar Sulaiman, wargaRT 02 RW 1 yang merupakan pensiunan ASN ini.(Release/Media Center Dinas Kominfo Kota Bengkulu/Pewarta: Eki Kurnia/Jimmy