:
Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Selasa, 14 Maret 2023 | 16:56 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 194
Singkawang, InfoPublik – Pemerintah Kota Singkawang menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award 2023. Secara simbolis, penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin kepada perwakilan 6 Gubernur di Indonesia.
Sedangkan para Bupati/Walikota, khususnya Pj Wali Kota Singkawang, Sumastro penghargaan diserahkan oleh Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin di Gedung Balai Sudirman, Jakarta, Selasa (14/3/2023).
UHC Award 2023 diberikan kepada Kepala Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota yakni Pemerintah Daerah yang telah mencapai cakupan kepesertaan minimal 95 persen peserta JKN dibandingkan jumlah penduduk dan yang sudah melakukan Integrasi Jamkesda dengan mendaftarkan kepesertaan Pemerintah Daerah ke dalam Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) Pemerintah Daerah sesuai ketentuan Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 84 Tahun 2022 tentang Penyusunan APBD tahun 2023 serta Inpres Nomor 1 Tahun 2022.
Pj Wali Kota Sumastro mengatakan capaian Universal Health Coverage di Kota Singkawang, dengan jumlah penduduk terdaftar mencapai 96 persen dari standar UHC 98 persen.
“Alhamdulillah, akhirnya predikat Universal Health Coverage (UHC) atau perlindungan kesehatan semesta berhasil diraih oleh Kota Singkawang pada awal Tahun 2023,” kata Sumastro.
Dengan predikat tersebut maka seluruh warga Kota Singkawang telah mendapatkan perlindungan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN-KIS) untuk mendapatkan layanan kesehatan esensial di tingkat puskesmas dan rujukan ke rumah sakit dengan cukup menunjukkan NIK di KTP Singkawang sebagai identitas peserta JKN.
“Sehingga akses layanan menjadi lebih mudah, cepat dan pasti,” ujarnya.
Ia mengingatkan kembali kepada seluruh fasilitas kesehatan tingkat pertama dan rumah sakit di Kota Singkawang, agar dapat menjaga komitmen dalam memberikan pelayanan kesehatan dengan tidak memungut iuran biaya kepada masyarakat yang menggunakan program JKN.
“Saya ingatkan kembali untuk menjaga komitmen dengan tidak memungut iuran kepada masyarakat yang menggunakan JKN,” pintanya.
Ia juga mengimbau dan mengajak seluruh masyarakat kota singkawang untuk memastikan diri beserta anggota keluarganya tercakup kedalam program JKN, sehingga dapat memanfaatkan setiap kemudahan yang sudah disediakan.
“Demi masyarakat Kota Singkawang yang kuat dan sehat, mari kita bergotong royong agar semua tertolong,” katanya.
Sementara, Wapres Ma’ruf Amin dalam arahannya menyampaikan sebagai salah satu program strategis nasional sejak 2014, JKN telah menjadi tonggak revolusioner dalam penataan layanan kesehatan masyarakat di Indonesia.
Dengan demikian, Indonesia menjadi salah satu negara dengan cakupan kepesertaan jaminan kesehatan yang besar, sehingga hampir seluruh penduduk mendapat perlindungan kesehatan yang memadai.
“Teruskan dukungan bersama untuk mencapai UHC yang ditargetkan RPJMN 2022-2024 yaitu sedikitnya 98 persen dari total populasi menjadi anggota JKN,” ujarnya. (MC. Kota Singkawang)