Bawaslu Demak Lakukan Pembinaan Warga Desa Tuwang

:


Oleh MC KAB DEMAK, Jumat, 10 Maret 2023 | 11:55 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 112


Demak, InfoPublik - Bawaslu Demak melakukan pembinaan sekaligus pendidikan politik masyarakat di desa Tuwang Kecamatan Karanganyar yang dicanangkan sebagai desa pengawasan pada akhir tahun 2021. Kamis,(9/3/23).

Ketua Bawaslu Demak Khoirul Saleh memberi semangat kepada tokoh desa untuk menyuarakan pentingnya menentukan hak konstitusi dengan benar tanpa pengaruh embel-embel rupiah.

"Semakin tinggi kesadaran warga dalam berdemokrasi, akan meminimalisir potensi-potensi permasalahan dalam setiap tahapan pemilu," kata Khoirul Saleh.

"Desa akan lebih disegani dan para cukong yang akan berspekulasi dengan money politik pun menjadi berpikir dua kali. Karena itulah Bawaslu tetap programkan pembinaan dan pendidikan politik warga desa di tengah kerja pengawasan," Imbuhnya.

Penting untuk menyuarakan menentukan hak konstitusi dengan benar tanpa pengaruh embel-embel rupiah. "Jangan sampai suara kita tergadai," tandasnya.

Di sisi lain Camat Karanganyar yang turut hadir dalam pembinaan tersebut berharap agar mindset warganya lebih positif menentukan hak pilihnya.

"Jangan sampai gara-gara sangu partisipasimu terpengaruh," Kata Sugianto. (Kominfo/Apj).