Senin, 20 Januari 2025 6:4:43

Ekosistem Lahan Gambut Berperan Penting untuk Kelestarian Lingkungan

:


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Kamis, 9 Maret 2023 | 14:23 WIB - Redaktur: Kusnadi - 140


Palangka Raya, InfoPublik - Sebagian besar wilayah Kota Palangka Raya memiliki luas ekosistem lahan gambut sekitar 115,873 hektare di kota dengan julukan Kota Cantik tersebut.

Oleh sebab itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Palangka Raya, Achmad Zaini menyebutkan bahwa pentingnya pengelolaan ekosistem gambut di Wilayah Kota Palangka Raya ini agar dapat dimanfaatkan dengan baik.

Hal ini dikatakannya mengigat ekosistem gambut memiliki peranan penting dalam menjaga ekosistem serta meminimalisir perubahan iklim.

Menurutnya, gambut berperan penting dan aktif dalam penurunan emisi karbon, karena lahan gambut merupakan carbon sink yang baik untuk kelestarian lingkungan hidup.

Selain itu lahan gambut juga memiliki sejumlah manfaat lainnya. Misalnya adalah memiliki kemampuan untuk menampung air pada saat musim hujan dan melepaskannya secara perlahan-lahan saat musim kemarau.

“Oleh karena itu penting untuk kita memahami lahan gambut dan manfaatnya untuk kelestarian lingkungan terlebih kota ini lahan gambutnya cukup luas,” kata Zaini, Rabu (8/03/2023).

Disebutkannya juga bahwa dalam pengelolaan ekosistem gambut perlu dilakukan sinkronisasi dengan perencanaan wilayah, terutama bagaimana pola ruang dan tematik di wilayah rencana.

“Seperti Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Ekosistem Gambut (RPPEG) yang merujuk pada perlindungan dan pengelolaan ekosistem gambut dilakukan secara sistematis, harmonis dan sinergis dengan berbagai perencanaan pembangunan lainnya,” tutup Zaini. (MC. Kota Palangka Raya/Nitra)