Jelang Event FI H20, Becak dan Kendaraan Dibatasi Beroperasi di Jalinsum

:


Oleh MC KAB TOBA, Kamis, 16 Februari 2023 | 13:05 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 146


Toba, InfoPublik - Di saat pelaksanaan Event Internasional F1 H20 seluruh jenis kendaraan di Jalan Lintas Sumatra Utara (Jalinsum) di Kota Balige dibatasi termasuk kendaraan umum maupun jenis becak.

"Yang ada kendaraan nanti hanya angkutan khusus jenis bus dan bertugas menghantarkan para pengunjung ke lokasi pelaksanaan event atau ke lokasi tempat menonton di sepanjang pantai," ujar Kepala Dinas Perhubungan melalui Kasi Lalin, Sulaiman Napitupulu di Balige, Kamis (16/2/2023).

Ia mengatakan pembatasan beroperasi seluruh jenis kendaraan tidak semata untuk menghindari macet akan tetapi supaya situasi kota fokus akan pelaksanaan event.

"Event F1 H20 bukan event skala daerah tetapi event internasional yang tentu harus dihormati masyarakat setempat sebagai tuan rumah," katanya menyebut pelaksanaan event berlangsung Jumat (24-26/2/2023) mendatang.

Disampaikan oleh Sulaiman Napitupulu untuk jenis becak tetap bisa beroperasi mencari pendapatan hanya saja tidak melintas di Jalinsum.

"Banyak gang maupun jalan kabupaten yang bisa dimanfaatkan beroperasi mencari penumpang contoh dari Jalan Aekbolon, Sibuntuon dan Paindoan," ucapnya.

Lanjutnya, juga di sepanjang Jalan Bypass Balige perlu diperhatikan untuk hati-hati karena akan menjadi jalan utama  melintas bagi kendaraan umum serta  dijadikan sebagai lokasi parkir kendaraan bagi tamu.

"Besar harapan kita semua bersama masyarakat dapat menjaga martabat kita sebagai tuan rumah di pelaksanaan event yang spektakuler ini," ucapnya.

Ditambahkan oleh Kasi Lalin Dinas Perhubungan klarifikasi ini merupakan jawaban kepada beberapa pengemudi becak yang mendapat informasi bahwa selama pelaksanaan event becak dilarang beroperasi.

"Tidak ada larangan beroperasi yang ada pembatasan melintas di Jalinsum Kota Balige," terangnya menyebut untuk kendaraan yang dapat melintas akan diberikan stiker khusus.(MC Toba, tumbur/chi)