Antisipasi Bencana Alam, Pemkab Benteng Gelar Apel Gabungan dan Penandatanganan Kinerja OPD

:


Oleh MC KAB BENGKULU TENGAH, Rabu, 8 Februari 2023 | 09:07 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 205


Karang Tinggi., InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah menggelar Apel Gabungan kesiapan siaga pasukan dan peralatan untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam sekaligus Penandatanganan Perjanjian Kinerja organisasi perangkat daerah (OPD) serta simulasi siaga bencana.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Bupati Bengkulu Tengah Heriyadi Ronii tampak Hadir Sekda Bengkulu Tengah Rachmat Riyanto di ikuti unsur oleh Forkopimda, jajaran TNI-POLRI dan Kepala OPD serta undangan lainnya.

Kegiatan ini dilakukan Halaman Depan Kantor Bupati Bengkulu Tengah Kecamatan Karang Tinggi Selasa (7/2/2023).

Bupati Bengkulu Tengah Heri Roni mengatakan apel Gabungan kesiap siaga pasukan sekaligus pengecekan peralatan ini adalah langkah awal dalam penanggulangan bencana alam seperti gempa, banjir, longsor puting beliung maupun bencana-bencana lainnya terkhusus di Bengkulu Tengah.

"Berdasarkan data dari BMKG memprediksi bahwa secara umum wilayah Indonesia saat ini berada pada katagori curah hujan menengah hingga tinggi bahkan potensi curah hujan akan berlangsung  Desember 2022 hingga Januari 2023.Untuk itu, saya mengimbau kepada kita semua agar benar-benar menunjukkan kesiap siaga pasukan agar bencana alam yang terjadi dapat di tangani dengan baik,"ujarnya

Lebih lanjut, melalui kegiatan apel gabungan ini, ia mengharapkan dapat memperkuat kerja sama terkait penanggulangan bencana antar institusi/organisasi maupun masyarakat karena bencana adalah urusan bersama untuk itu, bencana memerlukan keterlibatan kolaborasi semua pihak yang harmonis. Dengan demikian sebuah permasalahan dapat teratasi.

"Upaya yang harus dilakukan saat ini yakni selalu monitor dan sebarkan peringanan dini dari BMKG, lakukan jejaring komunikasi berbasis masyarakat, lakukan pembersihan saluran air, lakukan pemeliharaan saluran drainase secara rutin, pemangkasan dahan/ranting pohon yang sudah lapuk dan lakukan evakuasi mandiri jika terjadi tanda-tanda longsor terutama warga yang tinggal di lereng-lereng gunung. Dengan ini BPBD agar selalu standby dan lakukan respon cepat dalam penanganan bencana bersama semua stakeholder,"tambahnya. (Rilis/Media Center Kabupaten Bengkulu Tengah/Eyv)